bdadinfo.com

Lamak Bana! Deretan Camilan Tradisional Khas Sumatera Barat, Cocok Disantap Saat Masih Hangat Sambil Ngopi  - News

Lamak Bana! Deretan Camilan Tradisional Khas Sumatera Barat, Cocok Disantap Saat Masih Hangat Sambil Ngopi  (tourism.solselkab.go.id)

Sumatera Barat sudah dikenal sebagai salah satu provinsi dengan wisata kulinernya yang beragam.

Beberapa kuliner dari Sumatera Barat pun tak hanya terkenal di kalangan pecinta kuliner lokal saja tetapi juga hingga ke luar negeri.

Nah berikut akan dibahas beberapa jajanan tradisional khas Sumatera Barat, cocok disantap saat masih hangat sambil ngopi atau ngeteh, dijamin lamak bana!

Baca Juga: Fakta Tentang Pulau Ular Sumatera Barat yang Tak Berpenduduk, Benarkah Banyak Ular Seperti Namanya?

Lamang

Jajanan tradisional pertama yang akan dibahas pada artikel ini adalah Lamang.

Lamang merupakan kudapan tradisional dan dianggap klasik khas dari Sumatera Barat.

Jajanan ini juga masih eksis hingga saat ini dan banyak dicari wisatawan atau warga lokal yang memang menggemari citarasa kudapan ini.

Baca Juga: Hore Sumbar Akhirnya Punya Jalan Tol! 6 Ruas Jalan Tol Trans Sumatera Ditargetkan Beres Akhir Tahun 2023

Lamang sendiri adalah olahan dari ketan yang nantinya bakal dicampur dengan santan.

Cara mengolahnya adalah ketan dibungkus menggunakan daun pisang dan dimasukkan ke dalam bambu untuk kemudian dibakar.

Lamang sangat cocok disantap saat hangat dan bisa juga ditemani dengan minuman andalanmu.

Baca Juga: Sudah Masuk Tahap Uji Laik Fungsi, 2 Ruas Jalan Tol Trans Sumatera di Provinsi Sumut Bakal Segera Beroperasi 

Dilansir dari indonesia.travel, kudapan nikmat ini berasal dari Tanah Datar yang merupakan salah satu kabupaten yang ada di Sumatera Barat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat