bdadinfo.com

Wali Kota Bukittinggi Berikan Insentif dan Hadiah untuk Guru dan Siswa Berprestasi Tahun 2023 - News

Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar, mengukuhkan komitmen Pemerintah Kota dalam meningkatkan kesejahteraan guru non-PNS

- Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar, mengukuhkan komitmen Pemerintah Kota dalam meningkatkan kesejahteraan guru non-PNS.

Bertempat di Gor Bermawi, hari Rabu 13 Desember 2023, Wali Kota secara simbolis menyerahkan bantuan insentif bagi 966 guru non-PNS jenjang PAUD, SD, dan SMP.

Erman Safar menggarisbawahi peran strategis pendidikan dalam pembangunan negara. "Visi misi kita, adat basandi syara', syara’ basandi kitabullah (ABS-SBK), mendorong kita untuk menjadikan sektor pendidikan luar biasa," ujar Wako.

Sebagai langkah konkret, Pemerintah Kota mengalokasikan Rp. 7.957.600.000 dari APBD tahun 2023 untuk insentif guru non-PNS.

Dana ini dirancang untuk memastikan kesejahteraan guru pada tingkat PAUD, SD, dan SMP sejalan dengan misi "Hebat dalam sektor pendidikan".

Baca Juga: Dipicu Hujan Deras, Longsor Lumpuhkan Jalur Utama Bukittinggi-Pasaman

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Herriman, menjelaskan bahwa insentif ini melibatkan penyerahan honor triwulan III dan IV tahun 2023, dengan bantuan sebesar Rp 600.000 per bulan per guru, selama enam bulan. Total 966 guru non-PNS akan mendapatkan manfaat dari program ini.

"Hari ini, kita membayarkan insentif mulai dari bulan Juli hingga Desember 2023, dengan total Rp. 3.600.000. Selain itu, kami juga menyalurkan tunjangan kesejahteraan sebesar Rp1.000.000 ke rekening masing-masing guru," tambah Herriman.

Dalam momentum yang sama, Wali Kota memberikan penghargaan kepada siswa berprestasi.

Pemenang Lomba Olimpiade Sains Nasional (OSN) jenjang SD/SMP dan pemenang Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) jenjang SD/SMP mendapatkan apresiasi berupa reward khusus.

"Kami bangga akan prestasi siswa-siswi kita. Inilah investasi kita untuk masa depan yang lebih cerah. Selamat kepada para pemenang, semoga prestasi ini memotivasi untuk terus berkarya," pungkas Erman Safar.

Bantuan insentif dan penghargaan bagi guru dan siswa diharapkan dapat memberikan dorongan positif dalam dunia pendidikan di Kota Bukittinggi.

Aksi nyata ini mencerminkan komitmen Pemerintah Kota dalam meningkatkan mutu pendidikan dan kesejahteraan para pendidik. *

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat