bdadinfo.com

Menpora Dihujat Gara-gara Fotonya bersama Juara All England, Warganet: Kelakuan Sama Aja Kayak yang Tua - News

Menpora Dito Ariotedjo saat berfoto bersama juara All England 2024 (TV One)

- Kejuaraan bulutangkis All England 2024 baru saja berakhir pada 17 Maret 2024 lalu.

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia yaitu Jonathan Christie, Anthony Ginting, dan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mendapat sambutan pasca kejuaraan tersebut.

Namun, terdapat salah satu momen yang membuat warganet kesal, dimana hal itu melibatkan Menpora Dito Ariotedjo.

Baca Juga: GoTo Rugi Besar Rp90 Triliun, Bengkak 128 Persen, Ternyata Penyebab Utamanya Ini

Ini terjadi saat acara sambutan juara All England yang diselenggarakan PP PBSI di Bandara Internasional Soekarno-Hatta ada 18 Maret 2024.

Mereka menyambut Jonathan Christie sebagai juara umum dan Anthony Ginting sebagai runner-up tunggal putra.

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto juga ikut disambut karena berhasil mempertahankan gelar ganda putra All England pada tahun lalu.

Baca Juga: Gregoria Akan Bertanding Hari Ini, Berikut Jadwal 12 Wakil Indonesia yang Bertarung di Babak 32 Besar Swiss Open 2024

Sayangnya, banyak warganet menyayangkan ketika sesi foto bersama, dimana Menpora Dito Ariotedjo terlalu mencuri perhatian.

Hal ini dibuktikan lewat tangkap layar yang dibagikan di akun Twitter/X @halokika pada 18 Maret 2024.

''Pak tuker, Pak… Atletnya di tengah!, Dan kali ini kita tuker, atletnya di tengah,'' tulis akun tersebut.

Baca Juga: Pengumuman Hasil Akhir Perhitungan Suara Pemilu 2024 Dilakukan Hari Ini, Sudah Resmi Prabowo - Gibran Menang 1 Putaran?

Akun tersebut mengunggah 2 foto yang menampilkan Menpora berada di posisi tengah saat foto.

Foto pertama menampilkan Jojo dan Ginting di paling kiri dan Fajar/Rian di kanan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat