bdadinfo.com

Akhirnya! Jasa Raharja Sumatera Barat Bantu Korban Kecelakaan Bus ALS di Malalak, Segini Besarannya - News

Akhirnya! Jasa Raharja Sumatera Barat Bantu Korban Kecelakaan Bus ALS di Malalak, Segini Besarannya (IST)

- Keelakan Bu ALS di Malalak, Kabupaten Agam, Senin 15 April 2024 lalu masih meninggalkan luka bagi korban. Pasalnya, pascaberhasil dievakuasi, korban masih menerima tagihan perawatan selama di rumah sakit.

Beruntung, kabar baik datang dari Jasa Raharja Sumatera Barat, dimana perusahaan asuransi BUMN itu mengulurkan tangan untuk meringankan beban korban.

Alwin Bahar, Kepala Bagian Operasional Jasa Raharja Cabang Sumatera Barat, menegaskan bahwa seluruh korban yang dirawat di RS Achmad Mochtar dan RSUD Padang Pariaman akan dibantu biaya perawatannya.

Baca Juga: Perubahan Iklim, Kunci Jawaban IPA Kelas 10 Halaman 266-271 Cek Pemahaman Bab 8 Kurikulum Merdeka Semester 2

"Untuk semua korban kita jaminkan maksimal Rp20 juta, untuk bantuan lain tidak ada hanya biaya perawatan saja," kata Alwin.

Meskipun demikian, Alwin menambahkan bahwa bagi korban yang memerlukan biaya perawatan melebihi Rp20 juta, tanggung jawab tersebut akan diserahkan kepada korban.

Mereka dapat menggunakan jaminan kesehatan, termasuk BPJS, untuk menutup biaya perawatan yang melebihi batas yang ditetapkan.

"Kalau yang sudah melebihi biaya Rp20 juta, kalau yang punya BPJS bisa menggunakan BPJS. Kalau bantuan dari pihak Bus kami belum tau, karena saat saya ke RS tidak ada perwakilan dari Bus ALS," tambah Alwin.

Keputusan Jasa Raharja untuk membantu biaya perawatan korban kecelakaan Bus ALS di Malalak diharapkan memberikan keringanan bagi korban. **

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat