bdadinfo.com

Pengadaan Lahan Tol Padang – Sicincin Sisa 4 Persen Lagi, Bos HK Minta Bantuan Pihak-pihak dari Sumbar: Siapa Saja yang Bisa Bantu?  - News

Pengadaan Lahan Tol Padang – Sicincin Sisa 4 Persen Lagi, Bos HK Minta Bantuan Pihak-pihak dari Sumbar: Siapa Saja yang Bisa Bantu?  (bpjt.pu.go.id)

– Sumatera Barat (Sumbar) saat ini tengah genting mempercepat pembangunan satu ruas jalan tol yang melintasi wilayahnya.

Jalan tol Padang – Pekanbaru Seksi 1 Padang – Sicincin sekaligus akan menjadi jalan tol pertama yang siap direalisasikan.

Demi mengejar progres konstruksi fisik, progres pengadaan lahan pada tol tersebut pun harus dikebut.

Baca Juga: Pembebasan Lahan Jalan Tol Padang – Sicincin Sudah 96 Persen, Dukungan Sejumlah Pihak Dianggap Krusial Demi Penetapan Lokasi Ini...

Perwakilan dari Hutama Karya (HK) berharap agar sejumlah pihak terkait ini dapat terus mendorong dan mendukung terwujudnya jalan tol Padang – Sicincin tersebut.

Pasalnya, pembangunan jalan tol di Sumbar merupakan bagian dari Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) Tahap I.

Dengan demikian, penyelesaiannya juga ditarget pada tahun 2024 ini karena termasuk dalam Proyek Strategis Nasional (PSN).

Baca Juga: Sumbar Panik Didatangi Bos HK, Jalan Tol Padang – Sicincin Pembebasan Lahannya Belum Juga 100 Persen: Sisa di 2 Titik Berikut Ini 

Perwakilan dari Hutama Karya yang datang untuk meninjau mega proyek ini  adalah Direktur Operasi III, Koentjoro bersama Direktur Utama Hutama Karya Infrastruktur, Aji Prasetyanti.

Keduanya memiliki peran penting sebagai kontraktor yang mengerjakan Jalan Tol Padang–Sicincin melakukan peninjauan proyek selama 2 (dua) hari.

Dari hasil kunjungan kerja tersebut, tercatat hingga Mei 2024 progres pembangunan proyek jalan tol Padang – Sicincin sudah mencapai 61 persen.

Baca Juga: Menteri PUPR Surati HK Terkait Target Tuntas Tol Sumbar Sejak Akhir 2023, Hampir 1 Tahun Berlalu Bagaimana Nasib Mega Proyek Jalan Tol Tersebut? 

Persentase tersebut naik cukup signifikan jika melihat angka progresnya di bulan April yang mencapai 58,76 persen.

Pembangunan ruas jalan tol dengan lintasan sepanjang 36,6 km itu pun sudah memiliki progres pengadaan yang tak kalah signifikan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat