bdadinfo.com

Gubernur Klaim Sistim One Way Padang-Bukittinggi Berhasil: Buah Sinergitas Pemprov dan Polda Sumbar - News

Gubernur Klaim Sistim One Way Berhasil: Buah Sinergitas Pemprov dan Polda Sumbar. (Humas Pemprov Sumbar )

- Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah mengklaim sistim one way Padang-Bukittinggi berhasil.

Menurut Mahyeldi, keberhasilan tersebut adalah buah dari sinergitas Pemprov Sumbar dan Polda Sumbar.

"Kebijakan sistim satu arah Padang - Bukittinggi dan sebaliknya berhasil urai kemacetan selama masa libur lebaran. Ini buah dari sinergitas Pemprov dan Polda Sumbar," katanya saat Focus Grup Discussion (FGD) tentang "Evaluasi Manajemen Lalu Lintas Arus Mudik Lebaran 2023 (1444 H)" di ruang rapat LPPM Unand, Selasa, 23 Mei 2023.

Baca Juga: Penampakan Personel TNI Polri Kompak Hibur Pemudik yang Terpending One Way: Main Musik hingga Joget Bersama

Mahyeldi menjelaskan, bahwa kebijakan sistem satu arah atau one way diberlakukan mulai H-3 sampai dengan H+3 Lebaran yang bisa mengurai kemacetan dan mempersingkat waktu tempuh menjadi 2,5 jam.

"Kebijakan one way juga mempersingkat jarak tempuh. Biasanya sampai 6-8 jam pada libur tahun sebelumnya, sekarang hanya butuh waktu 2,5 jam," ujarnya.

Selama sistim one way diberlakukan, kata Mahyeldi, Pemprov Sumbar di-back up Dirlantas Polda Sumbar.

Baca Juga: Laporan Arus Balik Sabtu, 29 April 2023, Jalan Tol Cipali Terapkan Sistem One Way dan Contraflow

Seiring dengan keberhasilan itu, Mahyeldi, memberikan reward khusus kepada Kapolda Sumbar beserta jajaran berupa penyerahan piagam penghargaan.

"Apapun nantinya bentuk kebijakan yang dirancang oleh pemerintah terkait dengan permasalahan kelancaran arus transportasi, untuk suksesinya tentu

Selain itu perlu dukungan dari masyarakat dan semua pihak terkait terhadap kebijakan yang diterapkan pemerintah.

Kendati demikian, Mahyeldi mengakui penerapan sistim satu arah masih ada kekurangan. Ini akan menjadi bahan evaluasi ke depannya. (ADPSB)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat