bdadinfo.com

Jelang Pilwana di Kampung Halaman, Ikatan Keluarga Rao-rao Tanah Datar Satukan Suara - News

Ikatan Keluarga Rao-rao (Ikrar) menyatukan suara jelang Pilwana Serentak di Nagari Rao-Rao.

- Ikatan Keluarga Rao-rao (Ikrar) menyatukan suara jelang Pilwana Serentak di Nagari Rao-Rao yang akan dilaksanakan. Ikrar merasa perlu mencari figur calon wali nagari yang tepat sehingga program dan pembangunan di Nagari Rao-rao semakin meningkat.

"Forum Diskusi Ikrar lebih fokus membahas Surat Bupati Tanah Datar tanggal 28 April 2023 tentang Pilwana Serentak di Nagari Rao-Rao yang akan dilaksanakan," ujar Ketua PP Ikrar H. Syaiful Zein, pada Forum Diskusi Ikrar, Sabtu (27/5/2023).

Dia menjelaskan, forum diskusi ini adalah kegiatan rutin yang telah 3 tahun terhenti karena pandemi, untuk pelaksanaan tahun ini mengangkat tema Rao-rao Maju, Berkah dan Sejahtera.

"Alhamdulillah, setelah 3 tahun vakum, Ikrar kembali bisa melaksanakan kegiatan ini lagi. Terima kasih atas dukungan semua pihak," sampainya.

Syaiful juga menjelaskan, jelang Pilwana di Nagari Rao-Rao, Ikrar perlu mencari figur calon wali nagari yang tepat sehingga program dan pembangunan di Nagari Rao-rao semakin meningkat.

"Dalam forum ini kita juga merumuskan pokok-pokok pikiran serta saran untuk wali nagari yang akan datang," sampainya.

Wakil Bupati Tanah Datar Richi Aprian yang tampil sebagai narasumber pada forum diskusi itu menyambut baik langkah yang dilakukan Ikrar.

"Saya menyambut baik agenda rutin Ikrar ini sebagai salah satu langkah nyata partisipasi untuk kampung halaman, karena dalam diskusi ini juga membahas tentang figur Wali Nagari Rao-rao mendatang, dan rencana program kegiatan lainnya untuk kampung halaman, terima kasih atas undangannya," tukasnya.

Sementara Wali Nagari Rao-rao Fahmi Muhammad menyampaikan dukungan terhadap pelaksanaan forum diskusi yang dilaksanakan.

"Kegiatan ini merupakan langkah yang sangat baik dilakukan, karena menyatukan keinginan bersama untuk menjadikan Nagari Rao-rao semakin baik ke depan. Saya ucapkan terima kasih atas dukungan selama menjabat dan mohon maaf kalau masih ada kekurangan. Mari kita satukan suara untuk calon wali nagari terbaik ke depannya, sehingga Nagari Rao-rao semakin jaya," pungkasnya.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat