bdadinfo.com

Tahun 2023 Ini Pesisir Selatan Kembali Mendapatkan 1.228 Kuota Guru PPPK - News

Tahun 2023 Ini Pesisir Selatan Kembali Mendapatkan 1.228 Kuota Guru PPPK (Kominfo Pesisir Selatan)


PESISIR SELATAN, - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pesisir Selatan (Pessel) tahun 2023 ini kembali mendapatkan kuota penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) sebanyak 1.228 orang.

Melalui kuota itu, maka secara bertahap kebutuhan tenaga guru serta juga untuk meningkatkan kesejahteraan para pahlawan tanpa tanda jasa yang masih berstatus honorer itu akan bisa terjawab.

Hal itu diampaikan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Pessel, Tamsir, melalui Kepala Bidang (Kabid) Pengadaan dan Pemberhentian ASN, Afrianto, Senin (17/7).

"Melalui upaya yang kita lakukan dari daerah ke Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemenristek) untuk menjawab kebutuhan tenaga guru. Tahun 2023 ini Pessel kembali mendapatkan kuota PPPK untuk tenaga guru sebanyak 1.228 orang," katanya.

Baca Juga: Simpan 8 Paket Sabu, Pasangan Suami dan Istri Diciduk Tim Tarantula Polres Tanah Datar

Dia menegaskan bahwa kuota itu sudah klir, dan tinggal lagi penetapan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).

"Dengan telah dilakukannya penetapan oleh Kemenpan RB nanti, maka daerah sudah bisa melakukan tes atau seleksi. Namun kapan jadwalnya belum bisa kita jelaskan sekarang. Yang pasti kuota 1.228 orang itu adalah untuk tenaga guru Taman Kanak-Kanak (TK), Sekolah Dasar (SD), dan guru Sekolah Menengah Pertama (SMP)," jelasnya.

Ditambahkannya bahwa seleksi atau tes dengan menerapkan CAT itu akan dilakukan secara mandiri oleh daerah di Padang melalui kerjasama Universita Putra Indonesia (UPI).

Baca Juga: Teguran Tak Digubris, Sejumlah Payung dan Gerobak Milik PKL Pasar Raya Disita Satpol PP Kota Padang

"Jadi seleksi dengan sistem CAT ini dilakukan di Padang melalui kerjasama dengan UPI. Kapan jadwal tesnya, kita masih menunggu," terangnya.

Dia juga menjelaskan terkait 1.269 orang guru honorer yang lulus tes PPPK pada Desember 2022 lalu, penyerahan SK pengangkatannya ditargetkan pada Agustus 2023 nanti.

"Ini saya sampaikan sebab dari konfirmasi yang kami lakukan ke Kantor Regional XII BKN Pekanbaru, saat ini sudah dalam proses pemberkasan penerbitan NIP. Pengajuan permintaan NIP ini sudah kami lakukan sejak Mei 2023 lalu. Jadi kepada lulusan PPPK ini kami minta untuk bersabar," tutupnya. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat