bdadinfo.com

Wagub Sumbar: Pembebasan Lahan Tol Padang - Sicincin Tuntas Tahun Ini - News

Wakil Gubernur Sumatera Barat, Audy Joinaldy (IST)

- Proses pembebasan lahan tol Padang - Sicincin hampir mencapai angka 90 persen, selanjutnya Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Barat (Sumbar) menargetkan pembebasan lahan pembangunan jalan tol seksi Sicincin - Bukittinggi dimulai tahun 2023.

Wakil Gubernur Sumatera Barat, Audy Joinaldy menyebutkan pembebasan lahan tol Padang - Sicincin sudah mencapai di angka 88,67 Persen, yang selebihnya akan diselesaikan pada akhir tahun ini.

"Alhamdulillah setelah rapat kami terakhir di Kantor Staf Presiden (KSP) di Istana beberapa waktu lalu bersama bapak Bupati Padang Pariaman, sudah menunjukan hasil dan progres yang sangat signifikan, dan permasalahan pembebasan lahan juga sudah mulai terurai," ujar Audy, Kepada awak media, Selasa 22 November 2022.

Baca Juga: Libur Akhir Tahun, Pemko Bukittinggi Berencana Terapkan Protokol Kesehatan di Objek Wisata

Sementara itu, Kata Audy, untuk sisa pembebasan lahan Padang - Sicincin yang tersisa beberapa persen lagi itu akan selasai pada akhir tahun 2022.

"Saya rasa Walinagari dan Wali Korong sudah turun semua, yang terkait administrasinya yang insyaallah akan kita selesaikan harus tahun ini," sebutnya.

Selanjutnya, setelah selesai menargetkan pembebasan hingga mencapai 100 persen akhir tahun ini, pihaknya akan meneruskan di trase kedua yaitu Tol Sicincin - Bukittinggi.

"Kita berharap untuk pembebasan lahan seksi Padang - Sicincin selesai sesuai target, agar pembebasan lahan seksi Sicincin - Bukittinggi bisa dimulai pada tahun 2023," katanya.

"Harusnya sudah mulai tahun depan. Kita berharap kepada pemerintah pusat semoga tahun depan ada alokasi untuk seksi Sicincin - Bukittinggi, karena untuk Padang - Sicincin sudah di ujung ya, problem yang dulu sudah bisa diatasi, mudah-mudahan nantinya tidak ada lagi masalah," tutupnya. (*)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat