bdadinfo.com

Partai Demokrat Cap Anies Baswedan Pengkhianat, Sikap Ketua DPP PKS Kini Jadi Sorotan Publik - News

Meski Anies Baswedan dicap pengkhianat oleh Partai Demokrat, Ketua DPP PKS enggan keluar dari Koalisi Perubahan (Instagram/@MardaniAliSera)

- Menyikapi dugaan pengkhianatan yang dialami Partai Demokrat usai ramainya pemberitaan pencalonan Cak Imin, Ketua Umum Partai Kebakitan Bangsa (PKB) sebagai pendamping Anies Baswedan, AHY dan kawan-kawan segera menggelar emergency meeting.

Rapat tersebut digelar di Cikeas pada Jumat, 1 September 2023, yang memutuskan untuk mencabut dukungan kepada capres Anies Baswedan dan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan yang sebelumnya dibentuk bersama Partai NasDem dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Atas perubahan sikap dan dukungan politik Partai Demokrat terhadap Anies Baswedan, kini sikap dan langkah PKS pun menjadi sorotan dan dinanti publik, akankah Koalisis Perubahan untuk Persatuan akan bubar?

Baca Juga: Suka Kulineran? Yuk Belajar Masak, Ini Tempat Kursus Memasak di Medan yang Bisa Kalian Coba

Konflik internal Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) setidaknya akan mengubah tatanan dan peta politik baik dari PKS, NasDem maupun Partai Demokrat.

Berbeda dengan sikap politik Partai Demokrat yang merasa dikhianati, PKS justru memilih untuk konsisten memberikan dukungan kepada Anies Baswedan.

Hal ini disampaikan Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera dalam akun Twitter @Mardanialisera pada Jumat, 1 September 2023, bahwa petinggi partainya masih memberikan dukungan terhadap Anies Baswedan, serta tidak ada dampak dari konflik Partai Demokrat.

Baca Juga: Penerapan Aplikasi Srikandi, Sekda Pesisir Selatan Segera Bentuk Tim IT dan Taspos

“Insyaallah @PKSejahtera bersama mas @Aniesbaswedan sejak awal, hingga kini keputusan Majelis Syuro tidak berubah," tulis Mardani Ali Sera.

Anggota Komisi II DPR RI ini malah menyampaikan pesan dan harapannya atas konflik yang tengah memanas ini.

Ia berharap, para tokoh politik dan negara tetap dalam kebaikan untuk bangsa.

"Mendoakan semua selalu dalam kebaikan untuk membangun bangsa," tambahnya.

Baca Juga: Pernikahan Anaknya Dianggap Mengganggu, Anggota DPRD Kepulauan Riau Buka Suara: Membesar-besarkan

Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera menanggapi isu Anies Baswedan yang sudah dicap pengkhianat oleh Partai Demokrat.
Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera menanggapi isu Anies Baswedan yang sudah dicap pengkhianat oleh Partai Demokrat. (Twitter @MaradniAliSera)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat