bdadinfo.com

Proyek Tol Riau Sudah Beres, Sumatera Barat Kini Jadi Buruan Pemerintah: Pembangunannya Siap ‘Dihajar’ Mati-matian - News

Salah satu ruas Jalan Tol Padang-Pekanbaru, Jalan Tol Bangkinang-Pangkalan. Ke depannya pembangunan proyek tol sirip ini akan difokuskan pada wilayah Sumatera Barat (Instagram: wika.tol.bangkinang.pangkalan)

- Pembangunan proyek jalan tol sirip Padang - Pekanbaru terus berlanjut hingga menjelang bergantinya tahun ini.

Pada akhir tahun 2023 ini, proyek Jalan Tol Padang Pekanbaru kembali mengalami kemajuan dalam progres pembangunan infrastruktur.

Salah satu seksi jalan tol dari 6 (enam) seksi pembangunan akan tuntas pembangunan fisiknya di akhir tahun 2023, tepatnya bulan Desember.

Baca Juga: Carut Marut Pembebasan Lahan Tol Padang-Sicincin Akhirnya Terselesaikan, Ternyata ini Strategi yang Dilakukan Pemda Sumatera Barat

Seksi Jalan Tol Bangkinang - Koto Kampar yang berada di Provinsi Riau ini menjadi ruas jalan tuntas pembangunannya.

Pada proyek Jalan Tol Padang Pekanbaru, Provinsi Riau sendiri bertanggungjawab atas 2 (dua) seksi pembangunan, diantaranya Jalan Tol Pekanbaru - Bangkinang dan Jalan Tol Bangkinang - Koto Kampar.

Jalan Tol Pekanbaru - Bangkinang telah tuntas konstruksinya di tahun 2022 lalu dan Jalan Tol Bangkinang - Koto Kampar menyusul di Desember 2023 ini.

Baca Juga: Seram! Cuma Riau yang Punya Jalan Tol Melayang di Atas Ketinggian 30 Meter, Serasa Terbang saat Melintas: Segera Dibuka

Pemerintah pun kini mengalihkan fokusnya kepada pembangunan Jalan Tol Padang Pekanbaru yang ada di wilayah Sumatera Barat.  

Sebagaimana diketahui, Sumatera Barat memperoleh bagian pengerjaan yang lebih banyak dibandingkan dengan Provinsi Riau pada proyek ini.

Sumatera Barat harus menuntaskan 4 (empat) proyek tersisa dari Jalan Tol Padang Pekanbaru agar jalan tol sirip dari Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) ini tuntas secara keseluruhan.

Baca Juga: Tol Bangkinang-Koto Kampar Rampung Sesuai Jadwal, Pemerintah Kini Bidik Proyek Tol di Sumatera Barat: Minang Siap Digaspol?

Dilansir dari kanal YouTube TVR Parlemen, Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Riau, Yuliansyah menjelaskan, bahwa Jalan Tol Padang Pekanbaru ini akan difokuskan pada wilayah Sumatera Barat.

Dengan tuntasnya proyek pembangunan Jalan Tol Bangkinang - Koto Kampar maka pembangunan selanjutnya di wilayah Sumatera Barat akan didorong.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat