bdadinfo.com

Bukan di IKN! Groundbreaking Pembangunan Pabrik Motor Listrik Terbesar Ada di Kendal, Investasinya Bikin Melongo - News

Pembangunan pabrik motor listrik terbesar di Kendal (freepik)

- Investasi besar-besaran tak hanya dinikmati di IKN, Kabupaten kendal, Jawa Tengah juga tengah menikmatinya setelah diumumkannya pembangunan pabrik motor listrik terbesar di Indonesia.

Proses groundbreaking pembangunan pabrik motor listrik ini dilakukan di Kawasan Industri Kendal pada Jumat 3 Mei 2024.

Acara ini dihadiri langsung oleh Bupati Kendal Dico M. Ganinduto dan pimpinan PT Sunra Zhang Chongsun.

Baca Juga: Siap-Siap! Pabrik Motor Listrik Terbesar Bakal Dibangun di Indonesia, Investasinya Capai 120 Juta Dolar

Selain itu, acara juga dihadiri oleh Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi, dan Elektronika Kementerian Perindustrian RI Taufik Bawazier, Direktur Utama PT KIK Didik Purbadi, dan Commissioner PT Sunra Distributor Indonesia Ismeth Wibowo.

Pabrik motor listrik ini merupakan milik PT Sunra Asia Pacific Hitech yang dikenal sebagai perusahaan kendaraan listrik asal Tiongkok.

PT Sunra kondang dikenal memproduksi produk kendaraan listrik yang diekspor ke berbagai wilayah seperti Asia Tenggara, Amerika, hingga Eropa.

Baca Juga: Makna Kosakata Baru dalam Teks tentang Panggung Dunia, Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 6 Halaman 45 46 Kurikulum Merdeka

Pembangunan pabrik motor listrik di Kendal ini akan dibangun dengan total luas berkisar 12,7 hektar.

Pembangunan dilakukan dalam 2 tahap dimana pada tahap pertama akan dikerjakan selama sekitar 18 bulan.

Tak main-main investasi yang dikucurkan untuk pembangunan pabrik motor listrik ini yaitu sekitar 120 juta dolar.

Baca Juga: Jelang Laga Timnas U-23 vs Guinea U-23, Andre Rosiade Bertolak ke Paris Bareng Erick Thohir

Jika dirupiahkan, biaya yang dihabiskan untuk membangun pabrik motor listrik ini mencapai Rp1,9 triliun.

Pembangunan pabrik ini setidaknya akan memberikan keuntungan bagi Pemerintah Kabupaten Kendal dalam mengurangi angka pengangguran.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat