bdadinfo.com

Resmikan Starlink di 3.400 Puskesmas Bali, Elon Musk: Saya Pikir Ini adalah Kesempatan Bagus untuk Mengunjungi Indonesia - News

Elon Musk resmikan starlink di Puskesmas Bali

- Presiden Indonesia, Joko Widodo akan menghadiri agenda World Water Forum (WWF) ke-10 yang digelar di Bali pada 18-25 Mei 2024. Agenda ini merupakan komitmen mengatasi persoalan air dan sanitasi.

Agenda WWF ke-10 ini juga dihadiri oleh CEO SpaceX sekaligus Tesla, Elon Musk.

Selain menjadi pembicara dalam pembukaan WWF, Elon Musk juga resmikan layanan internet sakti, Starlink di Puskesmas kawasan Sumerta Kelod, Bali pada 19 Mei 2024.

Baca Juga: Anji dan Wina Natalia Sepakat Cerai, Ungkap Lewati Pertengkaran dan Air Mata Bertahun-tahun

Musk meresmikan peluncuran Starlink di puskesmas Bali pada pukul 16.45 WITA setelah menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) bersama Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin.

Layanan Starlink akan menjangkau seluruh wilayah Indonesia terutama wilayah 3T.

Starlink akan diresmikan di 3.400 puskesmas untuk membantu proses pengobatan dan komunikasi masyarakat daerah 3T dengan dokter-dokter yang ada di Bali.

Baca Juga: Terbengkalai Puluhan Tahun! Rencananya Jalur Kereta Api Sepanjang Pangandaran, Segera Dimulai Konstruksi Bangunan, Target Rampung 2024

Starlink terkoneksi ke Satelit sehingga Starlink dapat di akses di manapun, sekaligus pengguna berada di wilayah terpencil.

Meskipun, kecepatan Starlink dipengaruhi oleh penempatan parabola.

Dalam pembukaan 10 menit Elon Musk memberikan pujian terhadap Bali sebagai pulau yang indah dan menakjubkan.

Baca Juga: Dipenuhi Harapan! Segera Dibangun Konstruksi Pembangunan Perkampungan Jenius Dilengkapi Fasilitas Teknologi Smart City di Sulawesi Tengah

“Saya diundang ke World Water Forum dan saya pikir ini adalah kesempatan yang bagus untuk datang, dan bagi saya untuk mengunjungi Indonesia dan Bali,” kata Musk.

“Dan saya telah mendengar begitu banyak hal hebat tentang Bali dan Indonesia. Keduanya terbukti sebagai tempat yang menakjubkan, dan pulau yang indah,” tambahnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat