bdadinfo.com

Aceh Maju Terus Pantang Mundur! Jalan Tol Penghubung 2 Provinsi Bagian Utara Pulau Sumatera Makin Signifikan, Ditargetkan Rampung Akhir Tahun 2024 - News

Aceh Maju Terus Pantang Mundur! Jalan Tol Penghubung 2 Provinsi Bagian Utara Pulau Sumatera Makin Signifikan, Ditargetkan Rampung Akhir Tahun…  (hutamakarya.com)

– Pembangunan jalan tol di Indonesia tak pernah surut diupayakan pemerintah.

Salah satunya adalah pengusahaan jalan tol yang menjadi penghubung 2 (dua) provinsi yang berada di bagian utara Pulau Sumatera yakni Sumatera Utara dengan Aceh.

Hutama Karya memastikan bahwa penyelesaian jalan tol tersebut sudah sesuai rencana.

Baca Juga: Kendati Sudah Signifikan, Konstruksi Tol Baleno Seksi Ini Masih Dipusingkan oleh Permasalahan Pembebasan Lahan: Mau Tak Mau Langkah Ini Harus Ditempuh

Dengan catatan progres yang signifikan dari pembangunan fisik ruas jalan tol Sigli – Banda Aceh Seksi I (Padang Tiji – Seulimeum) dan tol Binjai – Pangkalan Brandan Seksi 3 (Tanjung Pura – Pangkalan Brandan).

Dengan pembangunan pada kedua jalan tol tersebut yang dinilai progresif, Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, Adjib Al Hakim optimis bahwa jalan tol tersebut dapat rampung dalam waktu dekat.

Pasalnya jika diakumulasikan, progres konstruksinya sudah mencapai lebih dari 93 persen.

Baca Juga: Bukti Sumatera Memang Butuh Tol! Nyaris 500 Ribu Kendaraan Melintasi Sejumlah Ruas JTTS Ini, Sumbar dan Jambi Masih Gigit Jari

Untuk itu, Hutama Karya pun menargetkan bahwa jalan tol penghubung Aceh dan Sumatera Utara tersebut bisa selesai pada akhir tahun 2024.

Sebagai informasi, kedua jalan tol tersebut sudah beroperasi hampir secara menyeluruh.

Hanya menyisakan pengerjaan di 1 seksi saja dari masing-masing ruas jalan tolnya.

Baca Juga: Jambi Akhirnya Punya Tol! Konstruksi Jalan Tolnya Sudah Mencapai Progres 77 Persen! Menteri PUPR Ungkap Bakal Segera Operasi di Tahun… 

Hutama Karya optimis terhadap pemenuhan target konstruksi dengan penggunaan sejumlah teknologi digitalisasi konstruksi seperti implementasi Building Information Modelling (BIM) pada proses desain, hingga konstruksi.

Kedua jalan tol ini secara akumulasi juga akan dilengkapi sejumlah fasilitas struktur.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat