bdadinfo.com

Sudah Siap? Perjalanan Berjam-jam Bakal Jadi 30 Menit Lewat Jalan Tol Pertama Sumatera Barat: Segera Rampung di Kuartal 4 Tahun 2024 ini - News

Ilustrasi  Jalan Tol Padang-Sicincin di Sumatera Barat yang akan rampung di kuartal keempat tahun 2024. Jalan tol ini merupakan bagian dari Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS). (Dok: Kementerian PUPR)

- PT Hutama Karya selaku pihak pengembang jalan tol rangkaian mega proyek Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) di Provinsi Sumatera Barat memberikan kabar baik.

Kabar tersebut terkait pembangunan Jalan Tol Padang Sicincin yang hingga bulan Juli tahun 2024 ini menjadi satu-satunya proyek jalan tol yang pembangunannya tengah berlangsung.

Jalan Tol Padang Sicincin yang direncanakan akan dibangun dengan panjang lintasan mencapai 36 km tersebut terus menunjukkan progres positif.

Baca Juga: Bukan Main! Jalan Tol di Aceh ini Boleh Dilewati dengan Kecepatan sampai Ratusan Km/jam: 2 Daerah dengan Jarak 3 Jam Sekarang Jadi Cuma 1 Jam saja

Data yang dimiliki oleh Hutama Karya menunjukkan, bahwa progres pengerjaan fisik Jalan Tol Padang Sicincin ini sudah mencapai 67 persen.

Sementara terkait proses pembebasan lahan proyek Jalan Tol Padang Sicincin ini sendiri sudah mencapai angka 96 persen.

Nantinya, Jalan Tol Padang Sicincin yang menjadi bagian dari rangkaian Jalan Tol Trans Sumatera ini akan dilengkapi dengan sejumlah fasilitas, diantaranya:

Baca Juga: Dibangun Megah! Jalan Tol Pertama Aceh Siap Jadi Salah Satu yang Termegah di Indonesia, Punya 6 Simpang Susun sampai 7 Gerbang Tol: Nggak Ada Duanya

Terdapat fasilitas struktur 1 (satu) simpang susun, 3 (tiga) gerbang tol, dan jumlah lajur 2x2 pada tahap awal. 

Rencana kecepatan kendaraan yang melintas pada Jalan Tol Padang Sicincin ini mencapai 80 km/jam.

Tentunya dengan berkendara dengan kecepatan tersebut dapat mempersingkat waktu perjalanan dari Padang menuju Sicincin dari 1,5 jam menjadi hanya 30 menit saja.

Baca Juga: Kabar Terbaru! Pembebasan Lahan Jalan Tol Pertama Aceh Masuki Tahap Akhir: Proyek Tol Paling Ujung Sumatera Siap Rampung Akhir Tahun 2024 

Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, Adjib Al Hakim mengatakan bahwa ketersediaan lahan untuk pembangunan Jalan Tol Padang Sicincin ini sudah hampir selesai.

Dengan demikian proses konstruksi Jalan Tol Padang Sicincin ini diharapkan dapat berjalan lancar. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat