bdadinfo.com

Keren! Cuma Bandara Internasional Minangkabau yang Pakai Nama Etnis, Hingga Datangkan Kontraktor dari Jepang - News

Cuma Bandara Internasional Minangkabau yang Pakai Nama Etnis (Pengguna Google @AjiSapandono)

- Masyarakat Sumatera Barat pastinya mengenal bandara terbesar di provinsi ini yang mampu menyediakan rute internasional.

Apa lagi kalau bukan Bandara Internasional Minangkabau, bandar udara ini selalu sibuk mengantarkan penumpang.

Baik untuk rute lokal maupun Internasional dengan beragam kelas yang ditawarkan Bandara Internasional Minangkabau.

Baca Juga: Lebih Horor dari Sitinjau Lauik Sumatera Barat, Kelok 9 Aceh yang Membelah Hutan Ini Dijamin Picu Adrenalin

Terlebih lagi, masa pandemi yang sudah berlalu di Indonesia, sehingga membuat tidak ada lagi pembatasan penumpang.

Hal ini pastinya membuat banyak wisatawan sangat ingin berkunjung ke Sumatera Barat untuk menikmati keindahan alam dan kuliner khas kaya rempahnya.

Bandar Udara Internasional Minangkabau atau yang disingkat BIM ini berlokasi di Ketaping, Kecamatan Batang Anai, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatra Barat.

Baca Juga: Daerah yang Dipimpinya Termiskin ke-3 di Sumatera, tapi Harta Cek Deru Melejit: Nih Buktinya!

Berjarak 23 km dari Kota Padang, ada satu fakta mengejutkan dari bandara terbesar di Sumatera Barat ini, yakni jadi bandar udara satu-satunya di dunia yang menggunakan nama etnis sebagai namanya.

Dilansir dari angkasapura2.co.id, Bandar Udara Internasional Minangkabau dibangun pada 2002 dan mulai dioperasikan secara penuh sejak 22 Juli 2005.

Pembangunan bandara ini sebagai pengganti Bandar Udara Tabing yang kala itu sudah tidak layak beroperasi berdasarkan persyaratan keamanan dan keselamatan penerbangan.

Baca Juga: DPRD NTT Resmi Umumkan Pemberhentian Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat

Gak tanggung-tanggung, pembangunan bandara utama di Sumatera Barat ini menelan biaya super fantastis, yakni menyentuh angka 9,4 miliar Yen atau sekitar Rp900 miliar lebih.

Biaya pembangunan sebesar 10% di antaranya pun merupakan pinjaman lunak dari sebuah bank bertaraf internasional di Jepang, bernama Japan Bank International Coorporation (JICB).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat