bdadinfo.com

5 Pahlawan Nasional Asal Sumatera Utara, Nomor 1 Tokoh TNI Jenderal Bintang 5! - News

Pahlawan nasional asal Sumatera Utara. (Kolase foto Pemprov Sumut.)

– Provinsi Sumatera Utara merupakan provinsi di Sumatera yang melahirkan sejumlah pahlawan nasional yang berjasa bagi Republik Indonesia.

Pahlawan yang lahir di Sumatera Utara ini berjuang dalam berbagai bidang agar menciptakan perubahan untuk kepentingan negara.

Lalu, siapa saja pahlawan nasional asal Sumatera Utara? Simak penjelasan berikut ini.

Baca Juga: Kapolda Sumatera Barat Konfirmasi Anggotanya Tidak Terlibat Penginjakan Tempat Ibadah di Masjid Raya Sumbar

1. Jenderal Besar TNI AH Nasution

Abdul Haris Nasution merupakan mantan Menteri Pertahanan dan Keamanan RI. Ia lahir di Kotanopan pada 3 Desember 1918.

AH Nasution merupakan seorang pakar militer yang ahli dalam perang gerilya. Ia pernah menulis buku berjudul Fundamentals of Guerrilla Warfare yang menjadi buku wajib akademi militer di sejumlah negara.

Selain itu, menjadi sasaran dalam peristiwa Gerakan 30 September. Meski ia selamat, putrinya yang bernama Ade Irma Suryani Nasution dan ajudannya yang bernama Lettu Pierre Tendean menjadi korban.

Baca Juga: Hotel Murah di Bukittinggi, Madu Tiga Homestay Bisa Jalan-jalan ke Danau Singkarak

2. H. Adam Malik Batubara

H. Adam Malik Batubara adalah politikus dan jurnalis Indonesia yang memiliki pencapaian yang membanggakan. 

Adam Malik lahir di Pematang Siantar pada 22 Juli 1917.

Dirinya merupakan pelopor berdirinya Kantor Berita Antara dan terbentuknya ASEAN. Kemudian, ia pernah menjabat sebagai Menteri Luar Negeri dan Wakil Perdana Menteri.

Baca Juga: Tak Jera! Baru Bebas Penjara, Buruh di Bukittinggi Kembali Dibekuk Polisi

Ia pun menjadi orang Indonesia pertama yang menjadi Ketua Majelis Umum PBB ke-26.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat