bdadinfo.com

Horor! Ada Pemakaman di Tengah Gerbang Pintu Exit Tol Padang Sicincin, Begini Penampakannya - News

Pemakaman di tengah gerbang tol Padang Sicincin   (Tangkapan layar youtube Minang Yes)




- Pembangunan tol Padang Sicincin selalu punya cerita, kali ini ada pemakaman yang terdapat di tengah gerbang keluar tol Padang Sicincin, Sumatera Barat.

Jalan tol dengan panjang hingga 36,6 km ini memang memiliki banyak cerita selama pembangunannya.

Mulai dari dugaan korupsi yang melibatkan banyak orang, kemudian sebagian lahan dijadikan tempat nongkrong, lalu tempat jualan sayuran, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Ulama Besar Sumbar ini Wariskan Ilmu yang jadi Prinsip Hidup Orang Minang sampai Sekarang, ini Sosoknya

Kali ini, di tengah gerbang keluar tol Padang Sicincin justru terdapat kuburan atau pemakaman.

Jika dilihat pada siang hari, mungkin atmosfer horornya tidak terlalu terasa, berbeda bila keadaan malam hari yang mungkin agak mengerikan.

Lokasi kuburan tersebut ternyata berada di Nagari Kapal Laut, tepatnya di gerbang Tarok City di jalan Lintas Padang Bukittingi.

Baca Juga: Mendes PDTT Launching Lomba Desa Wisata Nusantara Tahun 2023 di Kota Pariaman

"Ya teman-teman, sekarang kita berada di Nagari Kapal Laut Kecamatan Dua kali 11 Kayu Tanam, nanti di sinilah ada gerbang keluar Tarok City," ujar narator akun youtube Minang Yes.

Uniknya, di tempat vlog tersebut yang semula melakukan liputan untuk pengerjaan tol Padang Sicincin, terdapat spot kuburan di tengah gerbang.

"Ada yang unik di kawasan ini ya, kita lihat di depan kita ada beberapa makam, tepat di tengah-tengah dari gerbang tol ini," lanjut sang narator sambil mengarahkan kamera ke pemakaman tersebut.

Baca Juga: MG ZS EV Meluncur Tanpa Harga Tak Ingin Gegabah Asal Konsumen Puas

Tentu ini menjadi cerita unik dari pembangunan tol Padang Sicincin. Yaitu pemakaman di tengah gerbang tol.

"Seperti inilah penampakan beberapa makam yang berada tepat id tengah-tengah lokasi," lanjut sang narator.

Namun belum ada informasi resmi dan informasi mengenai makam tersebut, apakah makam akan dibongkar ataupun tidak.

Baca Juga: Semen Padang Sukses Raih 5 Penghargaan ENSIA 2023

Akan tetapi karena posisi makam yang tidak mengganggu arus lalu lintas, sepertinya kemungkinan makam tersebut dipindah menjadi sangat tipis.

"Apakah makam ini akan dipindahkan kita juga belum tahu pasti ya, tapi sepertinya tidak mengganggu jalan ya," lanjut sang narator.

Baca Juga: Polda Sumbar Buru Delapan Orang yang Diduga Menunggangi Aksi Demo Warga Air Bangis

Tol Padang Sicincin menjadi salah satu proyek PUPR untuk melanjutkan tol jalan Lintas Pekanbaru-Padang.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat