bdadinfo.com

Sumber Air Panas Kawah Putih Tinggi Raja Sumatera Utara Mencapai 90 Derajat Celcius: Bisa untuk Merebus Telur! - News

Potret Kawah Putih Tinggi Raja (phinemo.com)

- Di tengah-tengah kekayaan alam yang dimiliki oleh Provinsi Sumatera Utara, terdapat sebuah surga tersembunyi yang masih jarang diketahui oleh masyarakat Indonesia.

Namanya adalah Kawah Putih Tinggi Raja. Terletak di tengah kawasan hutan yang dikelilingi oleh pepohonan yang menjulang tinggi, obyek wisata ini menyimpan eksotisme yang memukau.

Meski belum sepenuhnya dikenal secara luas, keindahan dan pesona Kawah Putih Tinggi Raja mampu membuat para pengunjung terpesona.

Baca Juga: Ngeri! Pantas Saja 5 Wilayah Ini Disebut Kota Mati, Banyak Penampakan Kuntilanak, Nomor 1 Ada di Sumatera

Kawah Putih Tinggi Raja terletak dalam cagar alam yang mencakup luas 176 hektare. Lokasi ini benar-benar menyajikan pesona alam yang memukau, dengan lahan kawah seluas 4 hektare yang tampak seperti mutiara tersembunyi di tengah hutan.

Keadaan alaminya yang masih terjaga menjadikan tempat ini tempat yang sempurna untuk melarikan diri dari hiruk-pikuk kehidupan kota.

Salah satu daya tarik utama Kawah Putih Tinggi Raja adalah sumber air panasnya. Air panas ini memiliki suhu mencapai sekitar 90 derajat Celsius.

Baca Juga: Satu-satunya Pengguna Skripsi Metaverse, Universitas Teknokrat Indonesia Jadi Kampus Swasta Terbaik di ASEAN

Dengan suhu ini pengunjung dapat membawa telur dan direbus di sumber air panas alami ini.

Kombinasi antara alam yang eksotis dan kesejukan sumber air panas menciptakan pengalaman yang tak terlupakan.

Kawah Putih Tinggi Raja masih tergolong sebagai destinasi yang belum sangat populer, namun inilah yang membuatnya memiliki pesona yang unik.

Baca Juga: Menjelajahi Kesawan Square, Kawasan Kuliner Medan yang Super Lengkap Ditemani Bangunan Klasik khas Belanda

Pengunjung yang datang akan merasa seperti menemukan rahasia alam yang jarang dijamah oleh manusia.

Keberadaan pohon-pohon yang tinggi dan udara yang segar membuat pengalaman di sini semakin istimewa.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat