bdadinfo.com

Resmi Dilantik jadi Kepala Biro Adpim, Segini Harta Mursalim Eks Ketua Pamong Praja Kota Padang - News

Mursalim saat dilantik oleh Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi (Instagram @mahyeldisp)

- Mursalim resmi dilantik oleh Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi sebagai Kepala Biro Administrasi Pimpinan (Adpim) pada 24 Juli 2023 di Auditorium Gubernuran, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar).

Sebelum sebagai Kepala Biro Adpim, Mursalim mengisi jabatan Ketua Pamong Praja Kota Padang. Dirinya dilantik berdasarkan SK Gubernur Sumatera Barat tertanggal 24 Juli 2023 dengan Nomor: 821/4735/BKD/2023.

Mursalim diketahui memiliki harta sekira Rp2.343.469.880 miliar berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang ia laporkan pada 31 Desember 2022. Mursalim memiliki sejumlah aset yang berada di sejumlah daerah.

Baca Juga: Banyak Belum Tahu! Tokoh Aceh Ini Ternyata Punya Andil Besar saat Proklamasi Kemerdekaan

Mursalim tercatat punya sebidang tanah di wilayah Mukomuko, Provinsi Bengkulu seluas tiga hektar. Tanah tersebut didapatkannya melalui hasil sendiri. Ditempat yang sama, ia juga memiliki sebuah rumah berukuran 682 m2/128 m2.

Ketua Adpim Sumbar tersebut juga memiliki sebidang tanah di Pekanbaru, Riau yang merupakan hasil dari warisan. Adapun di Padang, dirinya memiliki dua buah rumah.

Sementara untuk urusan kendaraan, garasi Mursalim menyimpan tiga buah kendaraan bermotor yakni satu buah roda empat dengan merek Toyota Yaris 1.5 S CVT tahun 2017 dan dua buah sepeda motor Honda Tiger tahun 2009 dan Honda Blade NF 11A1C M/T tahun 2010.

Baca Juga: Hasil Japan Open 2023: Chico dan Ahsan/Hendra Ikuti Gregoria Melenggang Mulus ke Babak 16 Besar

Mursalim juga dilaporkan menyimpan harta bergerak lainnya sekira Rp100.000.000 dan juga kas setara kas sejumlah Rp49.219.880.

Sementara itu, Gubernur Sumbar, Mahyeldi melalui sosial medianya menyampaikan, bahwa Mursalim tidak hanya sekedar mengisi jabatan kosong tetapi juga untuk menguatkan kinerja organisasi.

Mahyeldi berharap, Mursalim bisa sejalan dengan pemerintah dan juga masyarakat dalam program-program kerja yang telah dicanangkan.

“Harapannya Kepala Organisasi Perangkat Daerah di Pemprov Sumbar bisa bersinergi dengan segala potensi yang ada, baik antar sesama pemerintah maupun dengan masyarakat untuk mensukseskan berbagai program dan kegiatan,” tulis Mahyeldi melalui akun Instagram @mahyeldisp.

Baca Juga: Hingga Akhir Semester I 2023, Total Kredit yang Disalurkan Bank Nagari Cabang Painan Rp1,132 Triliun

Sebagai informasi, Biro Adpim sendiri mempunyai tugas dalam melaksanakan perumusan kebijakan, pelaksanaan, koordinasi, monitoring, pemantauan, pengendalian dan evaluasi perencanaan dan kepegawaian Sekretariat Daerah.***

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat