bdadinfo.com

Kerajinan Tenun Songket Pandai Sikek, Warisan Kemewahan Minangkabau di Sumatera Barat - News

Kerajinan Tenun Songket Pandai Sikek, Warisan Kemewahan Minangkabau di Sumatera Barat/Indonesiakaya.com

 

- Kerajinan tenun songket merupakan salah satu produk tekstil tradisional Indonesia yang memiliki keunikan dan kekayaan motifnya.

Berbagai daerah di Indonesia, masing-masing memiliki ciri khas dalam teknik pembuatan dan ragam hias pada kain songket.

Salah satu sentra produksi tenun songket yang terkenal dengan keindahan dan kemewahannya adalah Pandai Sikek, sebuah nagari di Kecamatan Sepuluh Koto, Tanah Datar, Sumatra Barat.

Baca Juga: Kerajinan Sulaman Naras di Kota Pariaman Sumatera Barat Menembus Pasar Internasional

Pandai Sikek telah menjadi ikon budaya dan identitas Minangkabau sejak lama. Konon, produksi tenun songket di daerah ini telah berkembang sejak tahun 1850 atau bahkan lebih awal.

Dahulu, kain songket dibuat dengan menggunakan benang emas, sehingga menjadi simbol kemewahan dan status sosial.

Tradisi menenun di Pandai Sikek diwariskan secara turun-temurun, dengan aturan khusus bahwa pewarisan hanya boleh dilakukan dalam satu garis keturunan.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Pantai Terkenal di Meulaboh, Nomor 3 Paling Banyak Diminati oleh Wisatawan

Hal ini menjaga agar keahlian menenun tetap terjaga dalam komunitas setempat. Meskipun aturan tersebut masih dihormati, zaman telah berubah, dan kini keahlian menenun dapat dipelajari di berbagai sanggar di daerah ini.

Kain tenun songket Pandai Sikek dibuat secara manual dan tradisional, memakan waktu yang cukup lama tergantung pada ukuran, jenis, kehalusan kain, dan kerumitan motifnya.

Ada dua jenis kain songket utama yang dihasilkan oleh para perajin Pandai Sikek, yaitu kain songket balapak dan kain songket batabua (bertabur).

Baca Juga: Bosan dengan Restoran dan Cafe yang Mahal? Kunjungi Kawasan Street Food di Kota Padang yang Murah Meriah

Kain songket balapak memiliki hiasan motif dari benang emas atau perak yang memenuhi seluruh bidang permukaan kain, sementara kain songket batabua memiliki hiasan motif tersebar pada bagian tertentu saja.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat