bdadinfo.com

Eksis Sejak 1936! Kebun Binatang Terlengkap dan Terbesar di Sumatera Utara Dibangun oleh Dokter Belanda - News

Kebun binantang terbesar dan terlengkap di Sumatera Utara (Pexels.com)

Taman Hewan Pematangsiantar (THPS) atau dikenal sebagai Kebun Binatang Siantar dan Kebun Binatang Pematangsiantar merupakan kebun binatang yang berada di kota Pematangsiantar.

Kebun binatang THPS resmi dibuka untuk umum pada 27 November 1936 dengan area seluas 4,5 hektar dan THPS terletak di Jalan Gunung Simanuk-Manuk Kota Pematangsiantar, Provinsi Sumatera Utara.

Bahkan hingga saat ini, THPS masih mempertahankan statusnya sebagai kebun binatang yang terlengkap dan terbaik di wilayah Sumatera Utara.

Baca Juga: Keren Abis! Kepoin yuk Sejarah di Balik Kolaborasi Fashion Kelas Atas BLACKPINK yang Mendunia

Adapun koleksi satwa dan popularitasnya mengalahkan Kebun Binatang Medan dengan luas yang berpuluh kali lebih besar.

Sehingga, THPS merupakan kebun binatang terbesar di wilayah Sumatera Utara berada di ibu kota provinsi Sumatera Utara, Kota Medan.

Meskipun dengan beberapa keterbatasanm diantaranya sempitnya ruang yang tersedia dan kurangnya pendanaan disertai pemahaman untuk proyek peremajaan eksibisi hewan.

Baca Juga: Menilik Jembatan-Jembatan Terpanjang di Asia Tenggara, Dua Diantaranya Berada di Indonesia!

Melalui upaya perawatan hewan yang cukup baik, THPS cukup berhasil dalam menjalankan peranannya sebagai lembaga konservasi.

Selain itu dapat digolongkan sebagai salah satu kebun binatang yang terbaik di antara kebun binatang yang ada di Indonesia dilengkapi dengan 183 spesies hewan dan koleksi 175 ekor hewan.

Taman Hewan Pematangsiantar sudah mengantongi izin seperti Surat Keputusan Menteri Kehutanan dengan Nomor SK.84/Menhut-II/2007 yang dikeluarkan pada 15 Maret 2007.

Baca Juga: Deretan Merek-Merek Mewah Terfavorit dan Terpopuler secara Online, Mana Pilihanmu?

Pematangsiantar merupakan sebuah kota transit dan perkebunan yang penting sejak masa Penjajahan Belanda yang membuat Kota Pematangsiantar sebagai salah satu kota yang paling cepat perkembangannya

Dikarenakan letaknya strategis yang menghubungkan antara Pantai Timur Sumatra dengan Hinterland wilayah Pegunungan Tapanuli.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat