bdadinfo.com

Putuskan MK Muluskan Jalan Pasangan Prabowo – Gibran: Serangan Balasan Jokowi pada PDIP? - News

Jokowi memberikan Pidato di Rakernas PDIP.  (dok. PDIP)

- Mahkamah Konstitusi atau MK resmi menolak gugatan batas usia maksimal Capres 70 tahun dalam siding yang digelar hari ini, Senin, 23 Oktober 2023.

Putusan MK ini dinilai menguntungkan capres Prabowo sebagai capres tertua yang telah menginjak usia 72 tahun.

Sebelumnya, MK juga mengabulkan sebagian permohonan batas minimal usia cawapres, yakni di bawah 40 tahun asal pernah menjabat kepala daerah, baik wali kota, bupati ataupun Gubernur.

Baca Juga: Viral! Prada Baru Saja Luncurkan Desain Baju Astronot, Untuk Apa?

Putusan MK tersebut juga dinilai menguntungkan salah satu cawapres, yakni pasangan Prabowo, Gibran Rakabuming Raka, yang juga anak presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Putusan MK disebut-sebut syarat akan conflict of interest. Hal tersebut karena Ketua MK, Anwar Usman, merupakan adik Ipar Jokowi. Ia menikah dengan adik Jokowi, Idayati, pada 2022 lalu.

Lebih lanjut, cawapres Prabowo, Gibran, merupakan anak sulung Jokowi. Putusan MK terkait batas usia minimal cawapres itupun dibacakan Anwar Usman yang dengan kata lain merupakan paman Gibran.

Baca Juga: Menganalisis Contoh Formulir Daftar Lomba dan Kegiatan Ekskul, Kunci Jawaban Tema 5 Kelas 6 Halaman 11-14

Ramai-ramai topik bahasan putusan MK tersebut menjadi perbincangan masyarakat Indonesia, tak terkecuali di media sosial.

Seorang warganet centang biru dengan akun @lutfijunior98, dilansir Senin, 23 Oktober 2023, menyebut putusan MK ini sebagai balasan Jokowi karena pernah diremehkan partainya, PDIP.

“Wah udah beneran fix Prabowo – Gibran, nih. Apakah ini serangan Jokowi karena sering diremehkan PDIP, mulai dari pidato Megawati hingga kegagalan piala dunia U-20. Patut ditunggu jawabannya,” cuit akun tersebut.

Baca Juga: Putusan MK Batas Usia Capres - Cawapres Bikin Geger Warganet, Gibran: Tetap Santuy Walau Sedang Trending

“Namun, bisa jadi juga pembuktian gibran kepada seniornya. Karena sering dianggep anak kemarin sore,” lanjutnya.

Dua pernyataan seorang warganet itu merujuk pada komentar para petinggi PDIP tentang Jokowi dan Gibran sebelumnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat