bdadinfo.com

Selat Sunda Diguncang Gempa, Getarannya Terasa sampai ke Lampung dan Banten - News

Illustrasi Selat Sunda diguncang gempa yang terasa sampai ke Lampung dan Banten (BMKG)

– Sebuah gempa telah terjadi di Selat Sunda pada Sabtu, 13 Mei 2023 malam hari.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika atau BMKG pun merilis laporan atas gempa Selat Sunda tersebut pada media sosialnya.

Menurut BMKG, gempa yang terjadi di Selat Sunda itu memiliki magnitudo sebesar 4,6 dan terjadi pada pukul 20.27 WIB.

Episentrum gempanya berada di 80 km Barat Laut Sumur, Banten, dengan titik koordinat 6,49 Lintang Selatan dan 104,87 Bujur Timur.

Baca Juga: Intip Pesona Pulau Cinta dan Hutan Mangrove di Wisata Teluk Naga Tangerang, serta Harga Tiket dan Jam Bukanya

Gempa tersebut terjadi cukup dangkal, yaitu berada di kedalaman 10 km, sehingga terasa di beberapa daerah di Lampung dan Banten.

“#Gempa (UPDATE) Mag: 4.6, 13-Mei-23 20:27:17 WIB, Lok: 6.49 LS, 104.87 BT (Pusat gempa berada di laut 80 km barat laut Sumur), Kedalaman:10 Km Dirasakan (MMI) II-III Sumur,” tulis BMKG pada akun Twitternya.

Selat Sunda sebelumnya diguncang gempa berkekuatan M 5,4 pada Rabu, 10 Mei 2023. Setelah itu, terjadi lebih dari 80 kali gempa susulan di sekitarnya.

Menurut Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono, gempa-gempa ini terjadi karena aktivitas sesar yang aktif.

Baca Juga: Ludes dalam Sekejap! Simak 10 Rekomendasi Bakso Hidden Gems Lezat di Jakarta, Ada yang Buka 24 jam

“Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat adanya aktivitas sesar aktif," ujarnya dalam keterangan resmi tertulis.

Selat Sunda merupakan salah satu daerah di Indonesia yang rawan akan bencana. Tidak hanya karena adanya aktivitas tektonik, daerah ini juga memiliki gunung aktif.

Gunung Anak Krakatau yang ada di selat itu pun sekarang sedang berada di Level III atau siaga dan terpantau mengalami beberapa kali erupsi pada tahun ini.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat