bdadinfo.com

Target Garang Babel: Jadi Provinsi Pertama yang Keluar dari Kemiskinan - News

Poster Erpeka/RPK Festival Babel.  (dok. Disperindag Babel)

Provinsi Kepualaun Bangka Belitung (Babel) menargetkan menjadi provinsi pertama yang keluar dari garus kemiskinan nasional.

Salah satu Upaya mencapai target provinsi pertama yang keluar dari kemiskinan, Pemprov Babel gelar Rumah Promosi dan Kemasan (Erpeka/RPK) Festival.

Dilansir dari laman resmi Pemprov Babel. dilansir Senin, 7 Agustus 2023, Pj Gubernur Babel, Suganda Pandapotan Psaribu, kegiatan ini menjadi penggerak ekonomi Babel sebagai salah satu Upaya mencapai target provinsi pertama yang keluar dari kemiskinan.

Baca Juga: Lada Bisa Berjaya Lagi di Babel! Bisa Dikembangkan di Lahan Kritis dan Bekas Tambang

Selain itu, Suganda juga menjelaskan, festival seperti ini supaya melatih Masyarakat Babel mempunyai keahlian selain di bidang pertambangan.

"Kegiatan seperti ini, luar biasa penting. Karena ini salah satu upaya kita semua untuk memutar roda ekonomi kita. Sehingga masyarakat kita tidak terlalu terfokus pada sektor pertambangan," kata Suganda.

"Selain pertambangan, di Kepulauan Babel ini, masih banyak sektor lain yang bisa kita manfaatkan untuk memutar roda perekonomian kita, seperti pariwisata, UMKM dan lain sebagainya," lanjutnya.

Baca Juga: 10 Pemain Bola Terkenal di Indonesia Asal Sumatera Barat, Nomor 5 Kiper Otodidak Punya Segudang Prestasi

Suganda juga membawa kabar baik dalam sambutan yang ia sampaikan kala membuka Erpeka/RPK Festival tersebut.

Di Bulan Agustus ini, jelas Suganda, Provinsi Kepualaun Babel menjadi provinsi terbaik dalam pengelolaan inflasi daerah.

"Ini merupakan hasil dari upaya dan kolaborasi kita semua di segala lini, baik itu pelaku usaha, pemerintah dan juga swasta. Mari kita terus pikirkan hal-hal yang lebih produktif, agar ekonomi kita terus bertumbuh ke angka yang lebih baik kedepannya," kata Suganda.

Baca Juga: Upaya Lestarikan Sejarah Pekanbaru, Perpustakaan Tenas Effendy Gelar Lomba Bercerita Buat Siswa SMP

Sementara itu, Erpeka/RPK Festival diselenggarakan di Wilhelmina Park Pangkalpinang, sejak Jumat, 4 Agustus 2023 lalu.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat