bdadinfo.com

Tim Advokat SDN Pondok Cina Ultimatum Walkot Depok - News

SDN Pondok Cina 1 masih akan digusur Pemkot Depok meski ditunda (Kemdikbud )

– Pada Rabu, 14 Desember 2022, Wali Kota Depok, Mohammad Idris menyatakan akan menunda proses pemusnahan aset bangunan SDN Pondok Cina 01 menjadi masjid.

Proses pemusnahan aset bangunan didasari dari pertemuan antara Pemerintah Kota Depok dengan Menko PMK, Dirjen Cipta Karya Kemetrian PUPR, Itjen Kemendagri, Ombudsman RI, Ombudsman Perwakilan Jakarta Raya dan Kementrian/ Lembaga.

"Memperhatikan surat Gubenur Jawa Barat tanggal 12 Desember 2022, Wali Kota Depok menyatakan komitmennya akan melakukan beberapa langkah," kata Idris.

Adapun hasil dari pertemuan itu yakni:

1. Akan tetap memfasilitasi berlangsungnya kegiatan belajar mengajar di lokasi SDN Pondok Cina 01, sampai dengan terbangunnya RKB Baru di SDN Pondol Cina 05 yang dijadikan tempat relokasi.

2. Penundaan pembangunan Masjid di lokasi SDN Pondok Cina 1 untuk sementara sampai dengan seluruh siswa SDN Pondok Cina 01 dapat direlokasi ke satu sekolah yaitu SDN Pondok Cina 05

3. Pembangunan RKB baru di SDN Pondok Cina 05 akan dibangun oleh Pemerintah melalui direktorat Jendral Cipta Karya Kementrian PUPR dengan anggaran yang bersumber dari APBN tahun anggaran 2023.

Baca Juga: Menohok! Rocky Gerung Sebut Heru Budi Cuma Obeng Jokowi

Merespon hal tersebut, Tim Advokasi SDN Pondok Cina 01 menyatakan sikap sebagai berikut:

1. Penghentian atau penundaan terhadap rencana pemusnahan aset bangunan pada SDN Pondok Cina 01 sudah seharusnya dilakukan demi perlindungan hak anak atas pendidikan.

2. Kasus ini seharusnya bisa menjadi cerminan tindakan sewenang-wenang yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Depok untuk tidak terulang kembali

Perlindungan pemenuhan hak atas pendidikan anak harus dilakukan demi kepentingan terbaik bagi anak dengan memperhatikan Kovenan Ekosob yang sudah diratifikasi oleh Indonesia melalui Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2005.

Adapun sebagai catatan adalah seharusnya suatu kebijakan publik harus direncanakan dengan perencanaan, patisipatif serta memberikan kepastian hukum.

Tim Advokasi Pondok Cina 01 akan terus mendampingi dan mengawal proses advokasi ini hingga tuntas, Tim Advokasi SDN Pondok Cina 01 mendesak :

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat