bdadinfo.com

Kampanye Akbar Prabowo-Gibran di GBK Terapkan Sistem CFD, Bagaimana Rekayasa Lalu Lintasnya? - News

Rekayasa lalu lintas di kampanye akbar Prabowo Gibran (gbk.id)

Pasangan calon nomor urut 02 Prabowo-Gibran akan menggelar kampanye akbar di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada 10 Februari 2024.

Kampanye akbar tersebut dijadwalkan akan berlangsung mulai pukul 14.00 hingga 18.00 WIB.

Untuk mengantisipasi adanya pendukung dan simpatisan yang membludak, pihak kepolisian akan bertindak untuk menerapkan sistem Car Free Day (CFD) atau Hari Bebas Kendaraan Bermotor.

Sistem CFD yang diberlakukan akan berlangsung selama enam jam, yaitu mulai dari berlangsungnya acara pada 14.00 sampai 20.00 WIB.

Baca Juga: Mulai Jam 2 Siang, Beginilah Situasi Kampanye Akbar Prabowo Gibran, GBK Full Membiru

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mengatur sistem kendaraan saat waktu kampanye akbar tiba.

“Kami sudah berkomunikasi dengan Pak Direktur Lantas, ada beberapa kantong parkir yang disiapkan, kemudian ada sistem drop-off, ya titik-titik drop-off nya,” kata Kombes Ade, sebagaimana dikutip dari video yang diunggah di kanal YouTube Kompas TV pada 10 Februari 2024.

Kepolisian telah bersiap akan mengerahkan 2.000 lebih personil polisi untuk bertugas sebagai aparat keamanan di kawasan GBK.

Baca Juga: Bocoran Render Smartphone Terbaru, Diduga Samsung Galaxy A35, dengan Chipset Exynos 1380

Sistem keamanan di GBK kali ini lebih diperketat untuk mengantisipasi adanya kemacetan yang terjadi, mengingat bahwasanya beberapa waktu lalu kemacetan pernah terjadi begitu padat saat kampanye akbar paslon urut 03 berlangsung di lokasi yang sama.

Pada saat itu, kemacetan tidak hanya terjadi di kawasan GBK saja, namun juga mengular sampai daerah-daerah sekitarnya, seperti Slipi dan Palmerah.

Adapun rekayasa lalu lintas yang akan diterapkan di kawasan GBK pada saat kampanye akbar paslon 02 Prabowo-Gibran berlangsung adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Perbincangan Mendalam: Perlunya Reformasi Pajak untuk Mewujudkan Visi Indonesia Emas 2045

1. Dari Jl. Gatot Subroto yang menuju Jl. Gerbang Pemuda di area GBK, akan langsung diarahkan lurus ke Slipi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat