bdadinfo.com

Beberapa Ruas Tol di Jawa dan Sumatera Digratiskan Mendekati Mudik Lebaran 2024 - News

Pembukaan beberapa ruas tol secara gratis mendekati mudik Lebaran 2024 di Pulau Jawa dan Sumatera dilakukan untuk meningkatkan kelancaran arus mudik dan balik.

- Mendekati mudik Lebaran 2024, beberapa ruas tol di Pulau Jawa dan Sumatera akan digratiskan.

Ini dilakukan untuk meningkatkan kelancaran arus mudik dan balik Lebaran tahun ini. 

Hal ini dilakukan sebagai upaya pemerintah untuk membuka beberapa ruas tol secara fungsional yang dapat digunakan secara gratis saat darurat mudik.

Baca Juga: Terowongan Jalan Tol Payakumbuh-Pangkalan Sepanjang 8 Km Mulai dari Sarilamak, Pembangunannya Mulai Tahun 2024 ini?

Tanpa dikenai tarif saat masuk dan keluar dari tol.

Ruas tol ini direncanakan akan difungsikan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) guna memberikan kelancaran pada musim mudik Lebaran 2024. 

Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) bersama dengan unsur masyarakat turut mendukung langkah ini.

Baca Juga: Asyik! 7 Ruas Tol Ini akan Dibuka Gratis Selama Mudik Lebaran Tahun 2024 ini. Berikut Daftar Lengkapnya

Seperti yang dikutip dari YouTube TOLLROAD INDONESIA, di pulau Jawa, terdapat tiga ruas tol fungsional yang akan digratiskan.

Antara lain Jalan Tol Cimanggis-Cibitung seksi 2B Cikas-Cibit, Jalan Tol Jakarta-Cikampek 2 Selatan paket 3 Kuta-Negara Sadang, dan Jalan Tol Solo-Yogyakarta II Akulon-Progo seksi Colomadu-Klaten. 

Sementara di Pulau Sumatera, terdapat empat ruas tol fungsional yang akan difungsikan secara gratis.

Seperti Jalan Tol Bangkinang-Koto Kampar, Jalan Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi Parapat seksi 2 Kuala Tanjung-Indrapura, serta Jalan Tol Indrapura-Kisaran seksi 2 dan 50 Kisaran.

Pada ruas tol fungsional, perhatian khusus diberikan pada kesiapan rambu-rambu dan kondisi jalan agar memberikan kenyamanan bagi para pemudik. 

Kecepatan yang wajib ditempuh pengemudi juga dibatasi maksimal 40 km/jam.

Ini dilakukan untuk menjaga keamanan dan menghindari kondisi jalan yang licin atau berdebu, terutama saat musim hujan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat