bdadinfo.com

Tesla Lakukan PHK Masif, Dampak dari Pertumbuhan dan Penetrasi Industri Kendaraan Listrik yang Agresif? Berikut Faktanya! - News

Tesla lakukan PHK masif akibat pertumbuhan kendaraan listrik

- Tesla perusahaan otomotif dan multinasional asal Amerika Serikat melakukan manuver yang tegas dalam mempertanggung jawabkan keberlanjutan perusahaannya.

Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) yang baru saja dilakukan oleh Tesla telah memberikan implikasi konkret kepada begitu banyak karyawan dari berbagai lini divisi.

Apa yang dilakukan oleh Tesla ini adalah salah satu dampak dari penetrasi agresif yang terjadi di industri kendaraan listrik.

Baca Juga: Dapatkan Uang hanya dengan Mudah! Berikut adalah Daftar Games Penghasil Saldo Dana

Hal tersebut juga berimbas pada menurunnya pengiriman unit kendaraan secara global pada kuartal pertama dalam hampir empat tahun belakangan ini.

PHK global ini mencakup pengurangan staf di Amerika Serikat dan China, di mana kedua negara tersebut adalah dua pasar terbesar produsen mobil untuk bidang penjualan, teknologi, dan teknik.

Peribahasa seperti cendawan dimusim hujan cukup menggambarkan bagaimana kondisi industri otomotif khususnya kendaraan listrik saat ini.

Baca Juga: Semen Padang FC Surati Pemerintah Provinsi Sumbar Terkait 2 Stadion di Sumatera Barat, Ada Apa?

Berkembangnya berbagai merk kendaraan listrik baru ternyata memberikan dampak yang signifikan terhadap dinamika perusahaan di Tesla.

Dikutip dari reuters.com, CEO Tesla, Elon Musk mengatakan bahwa, perusahaan terpaksa melakukan tindakan ini karena melihat adanya urgensi yang perlu disubstitusi.

Pemberhentian lebih dari 10 persen tenaga kerja di lingkup global didasari oleh menurunnya penjualan dan perang harga yang semakin agresif dan intensif.

Baca Juga: Luka Lama Iran, dari Jenderal Qassem Soleimani hingga Ilmuwan Nuklir Jadi Alasan Kirimkan 300 Drone dan rudal Balistik ke Langit Israel

Beberapa sumber mengatakan bahwa, berbagai pusat pelayanan yang berlokasi di Amerika Serikat mengalami PHK besar-besaran, terutama untuk pegawai penjualan dan teknisi.

Bahkan berdasarkan data yang tersebar di LinkedIn yang diunggah oleh manajer program Tesla di California mengatakan jika rangkaian PHK ini menyebabkan 140 pegawai kehilangan pekerjaan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat