bdadinfo.com

Jauh-jauh ke Sumatera Selatan, Menteri PUPR Tinjau Progres Proyek Mahal Jalan Tol yang Semakin Mendekatkan Lampung hingga ke Aceh: Kapan Rampung?  - News

Jauh-jauh ke Sumatera Selatan, Menteri PUPR Tinjau Progres Proyek Mahal Jalan Tol yang Semakin Mendekatkan Lampung hingga ke Aceh: Kapan Rampung?  (pu.go.id)

Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, kembali melakukan kunjungan kerjanya.

Kali ini, Provinsi Sumatera Selatan menjadi tujuan kedatangan dari Menteri Basuki untuk meninjau progres dari proyek mahal di provinsi tersebut.

Peninjauan jalan tol ruas Palembang – Betung ini diawali dari Jembatan Musi yang berada di Palembang.

Baca Juga: Jalan Tol Penghubung Lampung-Sumatera Selatan Torehkan Rekor Sebagai Ruas JTTS Favorit, Rupanya Ini Alasannya Diminati Masyarakat Saat Musim Liburan

Seperti yang diketahui, jalan tol ruas Palembang – Betung merupakan bagian dari jalan tol Kayu Agung – Palembang – Betul atau yang disingkat menjadi tol Kapalbetung.

Jalan tol Kapalbetung ini diketahui memiliki panjang lintasan mencapai 112 km.

Jalan tol yang menghubungkan Jambi dengan Sumatera Selatan ini merupakan bagian dari backbone dari Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS).

Baca Juga: Dibangun Senilai Rp168 Miliar, Flyover di Sumatera Selatan Pembangunannya Dikebut Sejak 2022: Pengerjaan di 2024 Sisa Ini 

JTTS sendiri saat ini sudah semakin mengular dari Lampung hingga ke Aceh dengan panjang lintasan keseluruhan mencapai 2.107 km.

Jika sudah terkoneksi semuanya, maka dari Provinsi Lampung ke Aceh akan semakin efisien dan memangkas banyak waktu tempuh.

Selanjutnya, untuk ruas Kayu Agung - Palembang/Kramasan sepanjang 42 km juga sudah operasional sejak April 2020 lalu.

Baca Juga: Ambisi Besar Sumbar Lanjutkan Pembangunan Tol Sicincin-Bukittinggi Usai Ketuntasan Tol Padang-Sicincin dalam Waktu Dekat, Apa Latar Belakangnya? 

Di sisi lain, untuk ruas Palembang/Kramasan – Pangkalan Balai saat ini masih dalam tahap konstruksi.

Dengan panjang lintasan mencapai 55 km, ruas Palembang/Kramasa – Pangkalan Balai sudah mencapai 75 persen progres pembangunannya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat