bdadinfo.com

Selain Pangkas Waktu dari Solo ke Jogja, Jalan Tol Solo-Yogyakarta-YIA Hemat Waktu ke Bandara di Kulonprogo: Enggak Cemas Ketinggalan Pesawat Deh  - News

Selain Pangkas Waktu dari Solo ke Jogja, Jalan Tol Solo-Yogyakarta-YIA Hemat Waktu ke Bandara di Kulonprogo: Enggak Cemas Ketinggalan Pesawat Deh  (bpjt.pu.go.id)

– Kehadiran jalan tol sangat membantu mobilitas barang dan juga orang.

Untuk itu pembangunan jalan tol di Indonesia kini tengah diupayakan pemerintah agar setiap provinsi di Indonesia dapat tersambung dengan jalan tol.

Salah satunya adalah progres pengerjaan jalan tol Solo-Yogyakarta-YIA yang saat ini juga tengah dikerjakan serius.

Baca Juga: Warga Harap-harap Cemas! Biang Kerok Jalan Tol Getaci Undur Lelang Ulang karena Sepi Peminat, Molor Terus Sampai Kapan? 

Jika jalan tol yang menghubungkan provinsi Jawa Tengah dengan Yogyakarta tersebut telah sepenuhnya tuntas, waktu perjalanan dapat terpangkas secara signifikan.

Salah satunya adalah untuk rute dari Kota Yogyakarta menuju ke bandara yang berada di Kulonprogo.

Pengendara yang menggunakan fasilitas jalan tol ini dapat memangkas waktu perjalanan dan tidak perlu lagi khawatir ketinggalan pesawat.

Baca Juga: Jalan Tol Getaci Ada Titik Terang! Dibangun Megah dengan 10 Simpang Susun: Tahap Pembebasan Lahan Saat Ini Sudah Sampai… 

Sebelumnya, sebagian ruas jalan tol Solo-Yogyakarta-YIA ini sudah difungsionalkan untuk mendukung kelancaran lalu lintas saat momen lebaran 2024.

Segmen yang dimaksud adalah pada bagian pengerjaan tahap I untuk ruas Kartasura-Klaten.

Dengan dibukanya jalan tol tersebut, maka perjalanan dari Solo ke Jogja atau sebaliknya semakin efisien.

Baca Juga: Menteri PUPR Ungkap Mega Proyek Jalan Tol Getaci Sudah Masuk Tahap Lelang, Pemenang Lelang Ditargetkan Selesai Tahun 2024 tapi… 

Untuk informasi, pada momen libur Nataru 2023/2024 lalu jalan tol tersebut juga sudah difungsionalkan.

Pada Maret lalu, dikabarkan bahwa pembangunannya sudah bertambah panjang menjadi 22 km.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat