bdadinfo.com

Film My Annoying Brother versi Indonesia Segera Digarap! Bertabur Aktor Muda, Salah Satunya Angga Yunanda - News

Vino G Bastian dan Angga Yunanda Adu Peran di Film Annoying Brother versi Indonesia

- Film My Annoying Brother versi Indonesia tengah digarap. Vino G Bastian dan Angga Yunanda bakal beradu peran sebagai kakak beradik, bernama Jaya dan Kemal.

Sementara Caitlin Halderman akan memerankan karakter Amanda, yakni pelatih judo di remake film My Annoying Brother.

Kolaborasi rumah produksi Lifelike Pictures, CJ ENM, dan Base Entertainment menggandeng Dinna Jasanti sebagai sutradara.

Baca Juga: Bank Nagari dan PT Taspen Jalin Kerja Sama

Perempuan kelahiran Jakarta itu telah memproduksi film-film besar, diantaranya Negeri 5 Menara, Pertaruhan 3, dan Dua Hati Biru.

Penulis naskah Sheila Timothy juga menjadi bagian dalam memproduseri film, bersama Aoura Lovenson Chandra hingga Justin Kim.

Meski baru mulai produksi pada 13 Juni 2024, tetapi film remake My Annoying Brother diprediksi tayang tahun ini.

Baca Juga: Siap Digunakan untuk Perayaan HUT RI Ke-79! Jalur Runway Bandara VVIP IKN Sudah Pengaspalan , Target Beroperasi 1 Agustus 2024

Dalam versi Indonesia, ada beberapa perbedaan yaitu nama karakter diganti menjadi lebih mirip dengan orang Indonesia yaitu, Jaya, Kemal, dan Amanda.

Kemudian lingkungan, tempat tinggal, dan keluarga dibuat lebih melokal.

Mengadaptasi film dengan judul serupa dari Korea Selatan, My Annoying Brother menceritakan kisah Doo-Sik dan adiknya Doo-Young yang kembali tinggal bersama pasca terpisah.

Baca Juga: Bukan Main! Petugas Kebersihan Angkut Sampah dari Hasil Perayaan HUT 497 Jakarta Mencapai 35 Ton, Netizen: Biasa Budaya Nyampah

Dalam versi Korea Selatan, Doo-Sik memanfaatkan keterbatasan Doo-Young yang tidak dapat melihat, sebagai alasan untuk bisa bebas bersyarat dari penjara.

Doo-Young—seorang atlet judo berbakat kehilangan indera penglihatannya, akibat cedera parah saat mengikuti turnamen.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat