bdadinfo.com

Tinjau Latihan 2 Batalyon Sebelum ke Papua, Jenderal Dudung Bakar Semangat Prajurit: Tong Jadi Ayam Sayur! - News

KSAD Jenderal Dudung tinjau latihan 2 batalyon TNI AD sebelum ke Papua (Kodam III Siliwangi)

- TNI AD menyiapkan sebanyak dua batalyon milik Kodam III Siliwangi untuk diberangkatkan menjalani tugas operasi ke Papua.

Adapun dua batalyon TNI AD tersebut yakni Yonif 310/Kidang Kencana dan Yonif Raider 300/Brawijaya.

Kemarin Jumat 12 April 2023, Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman meninjau Latihan Pratugas Satuan Pengaman Perbatasan (Satgas Pamtas) dua batalyon tersebut.

Baca Juga: Indonesia Dapat Grup Berat di Piala Asia 2023, Shin Tae Yong: Lawan Jepang Adalah Hal Positif

KSAD Jenderal Dudung tak sendiri saat meninjau latihan ua batalyon di Gunung Padang, Cianjur tersebut.

Jenderal Dudung turut didampingi oleh Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Kunto Arief Wibowo.

Saat awal peninjauan, Jenderal Dudung menerima paparan latihan dari Kolonel Inf Lukman Hakim Danrindam III/Siliwangi yang saat itu menjadi Wadanlat. 

Baca Juga: Realme Narzo N53 Siap Diluncurkan: Intip Bocoran Spesifikasi, Desain, dan Warna Terbarunya

Kepada seluruh prajurit yang melaksanakan latihan, Jenderal Dudung menitip pesan agar seluruh prajurit harus menjaga semangat yang tinggi seperti saat berlatih hingga penugasan.

Eks Pangkostrad ini meyakini bahwa dua batalyon yang bakal dikirim ke Papua adalah orang-orang terlatih dan bisa mengambil hati masyarakat di Papua.

"Saya yakin Batalyon dari Sekeseler pasti berhasil. Kalian jago dalam masalah teritorial, pendekatan kepada masyarakat bagus," ucap KSAD dikutip dari keterangan tertulis Kodam III Siliwangi, Sabtu 13 Mei 2023.

Baca Juga: Prediksi Skor Chelsea vs Nottingham Forest: Head to Head, Klasemen, Kabar Terkini

Menurut dia, setiap prajurit harus waspada dalam menghadapi situasi apapun, tak boleh takut maupun ragu-ragu serta selalu waspada dengan apapun yang ada lingkungan penugasan.

Secara spesifik, karena dua batalyon itu di bawah naungan Kodam III Siliwangi, maka Jenderal Dudung yang merupakan 'Urang Sunda' meminta para pasuka agar seperti ini.

Ya, KSAD meminta agar para prajurit tidak memalukan orang Sunda. Dia menegaskan agar para anggota jangan sampai menjadi ayam sayur.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat