bdadinfo.com

Mengenal Karl Landsteiner, Ilmuan Berkumis Si Bapak Transfusi Darah Dunia - News

Karl Landsteiner Bapak Transfusi Darah Hari Donor Darah Sedunia

- Karl Landsteiner merupakan seorang ilmuwan berkebangsaan Austria- Amerika.

Karl Landsteiner lahir di Baden bei Wien dekat dengan Wina Austria, ia merupakan anak seorang hakim yang juga merupakan seorang mantan wartawan terkenal.

Kehidupan spiritual Karl Landsteiner cukup menarik, ia terlahir sebagai seorang Yahudi. Namun, pada saat menginjak umur 22 tahun, ia mengubah kepercayaannya menjadi seorang Katolik Roma.

Baca Juga: Cerita Pak Harto Tak Pernah Marah, Membentak Main Tangan dan Tembang Kulo Nyuwun Ngapuro

Ia menempuh pendidikan di sekolah menengan di Wina, setelah lulus ujian Matura, Karl Landsteiner bersekolah di University of Vienna mengambil studi kedokteran.

Pada saat masih menjadi mahasiswa, tepatnya pada tahun 1891 Karl Landsteiner menerbitkan sebuah esai tentang pengaruh diet pada komposisi darah.

Untuk mendalami pengetahuannya mengenai kimia tersebut, Karl Landsteiner melanjutkan belajarnya di Zurich dan Munich selama 5 Tahun.

Baca Juga: Haaa! Swedia Buka Kompetisi Seks Pertama dalam Sejarah, Sebut sebagai Olahraga

Saat itu, Karl Landsteiner ada dalam bimbingan Hermann Emil Fischer di Munchen dan dibawah bimbingan Eugen Bamberger dan Arthur Rudolf di Zurich.

Saat melakukan riset tersebut, Karl Landsteiner mendapatkan kendala yang terus menerus hingga akhirnya ia bisa diundang untuk menerima posisi di Rockefeller Institute di Amerika Serikat, tempat dimana ia bisa melakukan penelitian ilmiahnya mengenai kimia.

Setelah selesai di Amerika Serikat dan kembali ke Wina, Karl Landsteiner bekerja menjadi asisten Max Von Gruber di Institut Higienis.

Baca Juga: Momen Kameramen Indonesian Idol Jatuh di Depan Alan Walker, Warganet: Aku Jadi Masnya Bakal Meleyot Juga

Disana ia berkonsentrasi pada mekanisme kekebalan tubuh dan sifat-sifat antibodi.

Selanjutnya, ia menjadi asisten di lembaga Patologi-anatomi di University of Vienna dibawah bimbingan Anton Weichselbaum.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat