bdadinfo.com

Jokowi Tunggu Hasil Kerja Mahfud MD untuk Tentukan Nasib Firli Bahuri Cs di KPK - News

Jokowi tunggu sikap Mahfud MD (BPMI Setwapres)

- Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak bisa memberikan kepastian terkait nasib Pimpinan KPK Firli Bahuri cs terkait perpanjangan masa jabatan hingga Desember 2024.

Jokowi justru menunggu kerja Menkopolhukam Mahfud MD dalam memberikan kepastian. Jokowi menyebut Mahfud MD sedang bekerja keras menentukan nasib Firli Bahuri.

"Ya nunggu telaah dan kajian Menko Polhukam, ditunggu saja," kata Jokowi kepada wartawan, di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Rabu, 7 Juni 2023.

Baca Juga: Setelah Dikritik Soal Adegan Vulgar dan Provokatif di 'The Idol', Jennie Akhirnya Dibela Netizen Internasional

Sebelumnya, Mahkamah Konstitusi (MK) mengabulkan gugatan masa jabatan pimpinan KPK dari empat tahun menjadi lima tahun.

Muncul polemik, mengingat putusan MK ini keluar saat masa jabatan Firli Bahuri cs akan berakhir Desember 2023. Jika putusan MK ini langsung diberlakukan, otomatis Firli Cs mendapatkan penambahan masa jabatan selama setahun atau hingga Desember 2024.

Sejumlah spekulasi pun hadir. Diduga putusan ini berkaitan dengan penyelenggaraan Pemilu 2024.

Baca Juga: Ingin Lebih Dikenal sebagai Seseorang yang Profesional? Ayo Bangun Personal Branding dengan 3 Tips Ini

Mantan Wamenkumham Denny Indrayana menyebut perpanjangan masa jabatan pimpinan KPK merupakan gratifikasi. Ia menyerukan penolakan terhadap tafsir putusan MK harus diberlakukan langsung di era Firli.***

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat