bdadinfo.com

Tirto Utomo Sang Pencipta Raja Air Mineral Aqua: Begini Perjalanannya - News

Tirto Utomo pendiri Aqua.  (dok. Akademi UMKM)

Aqua adalah salah satu merek minuman yang terbesar di Indonesia, bahkan minuman ini telah tersebar tidak hanya di seluruh wilayah provinsi di Indonesia, tetapi juga tersebar di seluruh Dunia.

Satu orang yang berjasa dan berjuang hingga menjadikan merek Aqua menjadi minuman paling diminati dan disukai oleh semua kalangan, yakni Tirto Utomo.

Tirto Utomo, atau nama asli Tionghoa Kwa Sien Biauw, adalah seorang dikenal sebagai pengusaha dan pendiri Aqua Golden Mississippi pada tahun 1973 dan juga pernah menjabat sebagai Ketua Umum Persatuan Bulutangkis Indonesia (PBSI).

Baca Juga: Diduga Terlibat Penyimpangan Lelang TKD, Ternyata Bupati Pasaman Barat ini punya Utang Lebih dari Rp1 M

Tirto Utomo  lahir di Wonosobo, Jawa Tengah pada 9 Maret 1930. Ia pernah bekerja sebagai anggota pimpinan redaksi harian "Sin Po" dan majalah "Pantja Warna" pada tahun 1950 an.

Tetapi pada tahun 1959, Tirto Utomo diberhentikan sebagai pemimpin redaksi "Sin Po", akibatnya sumber keuangan keluarga pada saat itu menjadi tidak jelas.

Namun disitulah Tirto Utomo mulai memiliki keyakinan dan kemauan yang kuat untuk bisa menyelesaikan kuliahnya di Fakultas Hukum UI.

Baca Juga: Pola Pengembangan Paragraf Teks Argumentasi, Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 11 Halaman 10 11 Kegiatan 2

Setelah lulus dari Universitas Indonesia, Tirto Utomo pernah mengajukan surat lamaran kerja ke Permina (Perusahaan Minyak Nasional) yang merupakan cikal bakal berdiri nya Pertamina (Perusahaan Minyak Terbesar di Indonesia).

Usai diterima, Tirto Utomo ditempatkan di Pangkalan Brandan, kawasan pelabuhan di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.

Di sana Tirto Utomo pernah mandi dengan menggunakan air sungai dengan keperluan mandi seadannya pada saat itu.

Baca Juga: Mendalami Makna Bendera Kerajaan Pagaruyung, Sekilas Mirip dengan Negara Belgia

Berkat ketekunannya dan kecerdikannya, Tirto Utomo akhirnya bisa menanjak karirnya sehingga diberi kepercayaan sebagai ujung tombak dalam pemasaran minyak Indonesia maupun Dunia.

Namun pada usia 48 tahun, Tirto Utomo memilih pensiun dengan mencoba meraih peruntungan dengan menangani beberapa perusahaan pribadinya seperti PT. Aqua, PT. Baja Putih dan restoran Oasis.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat