bdadinfo.com

Daftar Menu Lauk Nasi Padang Terfavorit yang Wajib Dicoba - News

Menu-menu lauk nasi padang yang menggiurkan  (TheAsianparent)



- Nasi Padang, dengan deretan lauk-pauknya yang beragam dan lezat, telah menjelma menjadi ikon kuliner Indonesia yang tak tergantikan. Kaya akan rempah dan cita rasa yang khas, hidangan ini telah mencuri hati masyarakat Indonesia di seluruh penjuru negeri.

Setiap kali kita melangkah ke rumah makan nasi padang, kita disuguhkan dengan pemandangan yang menggiurkan dari rendang yang empuk hingga gulai ayam yang gurih, kepopuleran nasi padang dan beragam lauknya adalah simbol dari kekayaan budaya kuliner tanah air.

Dalam dunia kuliner Indonesia, nasi padang dan varian-varian lauknya telah memperoleh tempat istimewa. Setiap lauk memiliki ciri khasnya sendiri, dari rasa pedas yang memikat hingga bumbu yang meresap dalam daging dengan begitu harmonis.

Baca Juga: Terkenal Sampai Keluar Negeri! 4 Tarian dari Sumatera Barat ini Memukau Banyak Wisatawan Asing

Keberagaman lauk yang tersedia, mulai dari sayuran hingga daging, membuat setiap hidangan nasi padang mampu menggugah selera dan memuaskan lidah para penikmatnya.

Ini daftar menu lauk nasi padang yang bisa kalian pilih untuk melengkapi santapan anda:

1. Rendang

Rendang, sebuah olahan daging sapi yang mendapatkan predikat makanan terenak di dunia pada tahun 2011.

Kelezatan rendang yang tak terbantahkan dicapai melalui proses memasak yang panjang dan telaten dan menciptakan kombinasi rasa gurih, manis, pedas, dan rasa rempah yang lezat.

Baca Juga: 5 Pulau Eksotis Berpasir Putih dan Air Biru Jernih, Lekat dengan Cerita Rakyat Sumbar ‘Si Boko yang Durhaka’

2. Ayam Bakar Padang

Ayam bakar padang merupakan hidangan yang tak boleh dilewatkan. Berbeda dengan ayam bakar pada umumnya, versi Padang ini memiliki ciri khas bumbu kuning yang meresap hingga ke dalam daging ayam.

Potongan ayam yang tebal dan lembut dengan cita rasa bumbu kuning yang khas membuat hidangan ayam bakar Padang menjadi pilihan yang tak bisa diabaikan

3. Gulai Ayam

Gulai ayam adalah salah satu lauk yang tak bisa dilewatkan dalam hidangan nasi padang. Daging ayam yang lezat dimasak dalam kuah gulai yang kaya rempah, santan, dan bumbu khas Padang.

Baca Juga: Sawahlunto, Kota Wisata Tambang Yang Menyimpan Sejarah Bencana Kemanusiaan, Ada Kerangka Manusia!

Rasanya yang gurih dan aroma rempah yang khas membuat gulai ayam menjadi pilihan yang selalu dicari oleh pecinta kuliner Padang. Potongan ayam yang empuk dan terbenam dalam kuah gulai yang lezat menjadikan hidangan ini sempurna sebagai pelengkap nasi padang yang lezat.

4. Ayam Pop

Ayam pop adalah varian ayam goreng dengan ciri khas warna putih pucat yang unik. Ternyata, keputihan warna ayam pop bukanlah karena belum matang sepenuhnya, melainkan karena proses persiapan yang unik.

Sebelum digoreng, ayam pop direbus dalam campuran air kelapa dan bawang putih, memberikan cita rasa yang berbeda dan lezat. Hidangan ini biasanya disajikan dengan sambal lado tomat atau sambal lado tanak

Rasa gurih dari bumbu yang menyerap pada daging ayam dan teksturnya yang unik membuatnya menjadi pilihan favorit sebagai lauk.

5. Telur Dadar Rendang

Telur dadar Padang mempunyai ciri khas tersendiri dengan ukuran yang tebal dan isi yang berlimpah. Tampilan tebal ini didapatkan dengan mencampur telur dengan berbagai jenis sayuran dan bumbu.

Baca Juga: Asal-usul Danau Ranau yang Penuh Pesona, Benarkah Terbentuk dari Pohon Raksasa?

Meskipun memiliki isi yang melimpah, teksturnya tetap empuk dan menggoda. Kelezatan telur dadar ini semakin terasa ketika dinikmati bersama ragam lauk nasi Padang lainnya untuk menciptakan harmoni cita rasa yang gurih dan memanjakan lidah.

6. Dendeng Batokok

Dendeng Batokok merupakan istilah dalam Bahasa Minang yang berarti "daging sapi yang dipukul". Menu lauk nasi padang ini berupa potongan daging sapi direbus terlebih dahulu, kemudian dipukul-pukul hingga pipih.

Proses pemukulan ini memberikan tekstur yang khas pada daging. Tak heran jika cita rasa bumbu Dendeng Batokok sangat meresap dan terasa begitu menggoda.

Setelah direbus, daging dendeng ini dilumuri dengan bumbu samba lado mudo dan kemudian dibakar di atas arang kelapa guna memberikan aroma dan rasa yang khas pada hidangan ini.

Baca Juga: Bikin Takjub! 7 Tempat Wisata di Kabupaten Limapuluh Kota Sumatera Barat, Ada yang seperti di New Zealand

7. Gulai Ikan

Gulai ikan adalah salah satu hidangan yang tak kalah populer dalam sajian nasi padang. Potongan ikan segar, baik ikan kakap, patin, atau jenis ikan lainnya, dimasak dalam kuah gulai yang kaya akan rempah-rempah dan santan.

Kuah gulai yang kental beraroma lezat menjadikan menu lauk satu ini begitu menggugah selera. Rempah-rempah seperti lengkuas, kunyit, jahe, dan bumbu-bumbu lainnya memberikan cita rasa yang khas pada gulai ikan ini.

Mayoritas orang terpikat oleh hidangan gulai ikan khas Padang karena daging yang padat, lezat, dan empuk.

8. Paru Goreng

Paru goreng ini berasal dari paru-paru sapi yang dipotong tipis, direbus terlebih dahulu untuk menghilangkan bau amisnya, dan kemudian digoreng hingga renyah. Proses pengolahan ini membuat paru-paru sapi menjadi lebih empuk dan teksturnya pun lebih lezat.

Paru goreng ini memiliki rasa yang gurih dengan sentuhan bumbu yang kaya rempah. Selain itu, tekstur renyah di luar dan empuk di dalamnya membuat paru goreng menjadi hidangan yang menggoda.

Biasanya, paru goreng disajikan sebagai lauk pendamping nasi putih dan ditemani dengan berbagai macam sambal khas Padang seperti sambal balado atau sambal hijau.

Baca Juga: YBM PLN Santuni 17 Marbot, 78 Dhuafa di Kecamatan Danau Kembar Kabupaten Solok

9. Perkedel

Perkedel di rumah makan Padang cenderung lebih besar dibandingkan dengan perkedel biasa dan rasanya pun lebih kaya akan rempah-rempah.

Perkedel kentang ala rumah makan Padang ini memiliki isian yang unik, dengan campuran bawang merah, bawang putih, dan daun seledri yang memberikan cita rasa yang khas. Meskipun bumbu yang digunakan mungkin berbeda di setiap rumah makan Padang, hidangan ini tetap menjadi salah satu terfavorit.

10. Kalio

Sekilas kalio tampak mirip dengan rendang, namun jika diperhatikan dengan cermat, terdapat perbedaan dalam tekstur keduanya. Kalio memiliki tekstur yang lebih lengket dan berkuah, Memasaknya pun lebih cepat daripada rendang.

Bagi pecinta cita rasa yang lebih ringan dan lembut, kalio bisa menjadi pilihan yang menggoda.

11. Gulai Tunjang

Gulai tunjang adalah salah satu hidangan khas yang tak boleh dilewatkan dalam menu nasi padang. Tunjang, atau bagian kaki sapi, diolah menjadi gulai dengan rempah-rempah khas Padang yang kaya rasa.

Baca Juga: Lika-liku Perjuangan Deni Yolanda Perjuangkan Hak Warisan: Saya Hanya Inginkan Hak Saya Saja

Teksturnya yang empuk dan kenyal serta cita rasa kuahnya yang kuat menjadikan gulai tunjang sebagai pilihan yang lezat untuk dinikmati bersama nasi dan hidangan lainnya.

12. Ikan Asam Padeh

Ikan asam padeh adalah hidangan yang menggoda dalam jagat kuliner nasi padang. Kombinasi unik antara rasa asam dan pedas menjadikan hidangan ini begitu menarik untuk dicicipi.

Biasanya, ikan yang digunakan adalah jenis ikan tenggiri atau ikan tongkol yang memiliki daging yang lezat.

Baca Juga: Ramai Gubernur Sumatera Barat ‘Diusir’ saat PBAK, Rektor UIN Bukittinggi Angkat Bicara

Tampilannya juga sangat menggoda. Daging ikan yang empuk dan lezat terendam dalam kuah asam dan pedas yang kental, dengan warna merah cerah yang menggiurkan. Bumbu-bumbu rempah tercampur harmonis dengan daging ikan, memberikan aroma yang menggoda sejak pertama kali dilihat.

Itulah sebagian dari beragam menu lauk nasi padang yang populer, masing-masing menawarkan cita rasa unik dan menggugah selera. Setiap hidangan mencerminkan kekayaan rempah-rempah dan keahlian kuliner Indonesia yang telah diwariskan dari generasi ke generasi. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat