bdadinfo.com

Bahas Penyelesaian Polemik Pulau Rempang, Jokowi Telepon Kapolri Tengah Malam: Masa Harus Sampai Presiden? - News

Polemik Proyek Pembangunan Rempang Eco City, Presiden Jokowi telepon Kapolri. (Instagram @jokowi)

- Dalam beberapa waktu ke belakang, Indonesia dihebohkan dengan konflik antara warga Pulau Rempang dengan aparat gabungan TNI dan Polri

Presiden Joko Widodo pun mengatakan bahwa konflik yang terjadi di Pulau Rempang hanya sekadar masalah komunikasi. 

Presiden Jokowi mewanti-wanti agar jajarannya sama sekali tak menggunakan pendekatan represif untuk menyelesaikan sengketa lahan, salah satunya yang terjadi di Pulau Rempang. 

Baca Juga: Megawati Bidik Sosok Seperti Ini Untuk Jadi Cawapres Ganjar Pranowo, Ridwan Kamil Masuk Kriteria?

Menurut dia, hal itu sangat bertentangan dengan tujuan dibangunnya Proyek Strategis Nasional. 

Sejatinya, kata Presiden Jokowi, PSN bertujuan untuk memberikan manfaat bagi masyarakat. 

"Selalu saya ingatkan, jangan justru malah menggunakan pendekatan represif kepada masyarakat. Masyrakat itu kalau ada ganti rugi itu senang, itu yang saya inginkan. Bukan ganti rugi tapi ganti untung," ungkap Presiden Jokowi, dikutip Jumat 15 September 2023.

Baca Juga: Aku Demokrat Gagasan AHY Berdayakan UMKM Lokal Jual Merchandise, Mau Beli?

"Karena memang harga yang diberikan adalah harga yang terbaik karena berulang kali saya tekankan, PSN ini tujuannya adalah memberi manfaat untuk rakyat, bukan justru sebaliknya menderitakan masyarakat," imbuhnya. 

Kepala Negara menyebut tengah malam sempat menelepon Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo untuk segera menangani polemik di Pulau Rempang.

"Saya udah sampaikan urusan yang di Rempang. Tadi malam tengah malam saya telepon Kapolri," katanya. 

Baca Juga: Tunggakan Pinjaman Online Bikin Slik OJK Buruk Susah Dapat Kerja? Ternyata Seperti Inilah Kebenarannya

Dia kembali menegaskan, persoalan di Pulau Rempang ialah salah komunikasi. 

Eks Wali Kota Solo ini pun bertanya, mengapa persoalan seperti demikian harus sampai ke Presiden.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat