bdadinfo.com

Tak Kunjung Umumkan Cawapres, Siapa Tokoh yang Paling Ideal untuk Dampingi Prabowo? Berikut Jawabannya - News

Tokoh yang ideal mendampingi Prabowo dalam Pilpres 2024 (gerindra.id)

- Terpilihnya Mahfud MD sebagai Calon Wakil Presiden (Cawapres) Ganjar Pranowo kian meramaikan persaingan pada Pilpres 2024 mendatang.

Pasalnya, saat ini telah ada dua pasangan calon (Paslon) yang secara resmi maju sebagai peserta dalam kontestasi Pilpres 2024 tersebut.

Adapun, kedua paslon tersebut yaitu Ganjar-Mahfud MD, serta Anies-Muhaimin (Cak Imin) yang telah lebih dulu melakukan deklarasi Bacawapres.

Baca Juga: Wow! Provinsi Sumatera Utara akan Segera Kedatangan Bandara Baru Seluas 178 Hektar, Bagaimana Progresnya?

Kedua paslon ini juga sama-sama telah mendaftarkan diri mereka ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Kamis, 19 Oktober 2023.

Namun, masih ada satu lagi Bakal Calon Presiden (Bacapres) yang hingga kini belum mengumumkan siapa yang akan mendampingi dirinya.

Bacapres tersebut yaitu Prabowo Subianto yang tidak ingin terburu-buru dalam menentukan pendampingnya tersebut.

Baca Juga: Publik Dibuat Geram! Baru Gabung 1 Bulan, Anwar El Ghazi Malah Didepak FSV Mainz Buntut Postingan Palestina

Terkait siapa yang akan mendampingi Prabowo, tentunya dapat menjadi teka-teki tersendiri yang menarik untuk dibicarakan.

Pasalnya, kedua pesaing Prabowo yaitu Anies dan Ganjar, sama-sama telah memilih wakil yang berasal dari wilayah Jawa Timur.

Selain itu, hal ini dapat menjadi bahan perbincangan yang hangat di tengah masyarakat, khususnya para pengamat.

Baca Juga: MK Kabulkan Gugatan Syarat Pendaftaran Capres-Cawapres, 5 Kepala Daerah di Sumatera Barat Bisa Jadi Cawapres

Kira-kira siapa tokoh paling ideal untuk mendampingi Prabowo dalam menghadapi kedua kompetitornya tersebut pada Pilpres 2024 mendatang?

Tentunya, untuk menjawab pertanyaan ini muncul beberapa nama seperti Erick Thohir, Gibran Rakabuming, Khofifah Indar Parawansa, hingga tokoh lainnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat