bdadinfo.com

Kapolri dan Menko Polhukam Tinjau Langsung Persiapan Mudik di Pelabuhan Merak: Keselamatan dan Kenyamanan Pemudik Jadi Prioritas Utama - News

Kapolri dan Menko Polhukam tinjau persiapan mudik di Pelabuhan Merak (humas.polri.go.id)

- Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dan Menko Polhukam Marsekal TNI (Purn.) Hadi Tjahjanto melakukan peninjauan langsung terhadap pengamanan mudik, termasuk arus lalu lintas di Pelabuhan Merak, Banten.

Pemantauan tersebut dilakukan pada Senin, 1 April 2024, dengan keduanya menaiki helikopter dari Monas, Jakarta Pusat, menuju Merak.

Sebelumnya, Kapolri telah mengadakan rapat koordinasi lintas sektoral yang membahas kesiapan Operasi Ketupat 2024.

Baca Juga: Jelang Mudik Lebaran Idul Fitri, JTTS Diserbu 132 Ribu Kendaraan: Jalan Tol Riau Masih Tetap Jadi Nomor 1 Paling Banyak Dilintasi!

Kesiapan strategi dan pengecekan jalur sejak dini dianggap sangat penting untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas.

"Ini menjadi penting karena memang secara statistik terjadi penurunan terkait laka lantas dibandingkan 2022. Namun, demikian karena mudik meningkat, kita harapkan laka lantas dan kemacetan lalin di mudik 2024 ini betul-betul bisa kita kelola dengan baik," ungkap Kapolri dikutip dalam keterangan tertulisnya pada Senin, 1 April 2024.

Selain itu, Polri juga akan menyediakan 5.784 pos pelayanan di sepanjang jalur mudik untuk memberikan layanan dan bantuan kepada para pemudik.

Baca Juga: Permalukan Brighton di Anfield, Liverpool Lewati Arsenal di Puncak Klasemen Liga Inggris

Serta mengerahkan sebanyak 155.165 personel gabungan untuk mengamankan jalannya mudik

"Pos yang nanti disiapkan untuk memberikan pelayanan apakah itu yang ada di jalan tol, rest area, kemudian di arteri dan termasuk jalur yang kita persiapkan untuk berikan pengamanan di wilayah wisata, ini juga kita persiapkan," tambah Kapolri.

Kedua petinggi tersebut mengamati secara langsung kesiapan dan kelancaran arus mudik di Pelabuhan Merak, yang merupakan salah satu pintu masuk utama ke Pulau Jawa.

Baca Juga: Waduh! Tragedi Ini Terjadi saat April Mop, Mulai dari Kunjungan Alien hingga Tsunami

Dalam kunjungannya, mereka memastikan bahwa semua persiapan telah dilakukan dengan baik untuk memastikan keamanan dan kenyamanan para pemudik.

Pemeriksaan ini juga bertujuan untuk mengevaluasi kesiapan petugas di lapangan dan memastikan bahwa semua langkah pengamanan telah dipersiapkan secara optimal.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat