bdadinfo.com

Tingkatkan Produksi, Industri Stone Crusher di Pesisir Selatan Tambah Daya Listrik PLN Jadi 197 KVA - News

Tingkatkan Produksi, Industri Stone Crusher Binaan PLN di Pesisir Selatan Tambah Daya Listrik Jadi 197 KVA (Humas PLN )

- Tingkatkan produksi, Industri Stone Crusher di Pesisir Selatan tambah daya listrik PT PLN (Persero) jadi 197 KVA.

Unit kerja di bawah koordinasi PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Padang telah melakukan penambahan daya listrik pelanggan CV Putra Idola.

Sebelumnya, Industri stone crusher atau sering disebut pemecah batu di Pesisir Selatan hanya memiliki daya 33 kVa dan kini menjadi 197 kVa.

Baca Juga: KUBE Aneka Sulaman Bukittinggi Binaan PLN Kini Kian Produktif dan Dilirik, Intip Kisah Mereka!

Peresmian tambah daya itu dihadiri Manager PLN UP3 Padang Yusuf Hadiyanto, Manager ULP Painan Eri Darman Putra serta owner CV Putra Idola Ardi.

Ardi menyebutkan, CV Putra Idola melakukan penambahan daya karena kebutuhan produksi yang makin meningkat. Sebab, geliat industri di Sumbar pesat termasuk industri pemecah batu.

Yusuf juga menyampaikan, industri butuh jaringan listrik andal dan jaminan peralihan pasokan listrik per detik. Oleh karena itu, PLN terus berkomitmen menjaga keandalan pasokan listrik.

Baca Juga: PLN Kembali Sukses Pasok Listrik Andal Tanpa Kedip saat Latsitarda Nusantara LXIII 2023 di Sumbar

"Bagi para pelaku bisnis dan industri fokus pada pengembangan usahanya, PLN siap urus keandalan listriknya," ujarnya

Berdasarkan data PLN, kondisi sistem kelistrikan di Sumbar memiliki daya mampu pembangkit 778,42 MW hingga April 2023. Sementara masyarakat terlayani pada beban puncak tertinggi 579,60 MW terhitung per - April 2023.

Bahkan, PLN masih memiliki pasokan listrik surplus sebesar 198,82 MW. Dengan begitu pihaknya siap mendukung pertumbuhan investasi yang ada di Sumbar, tak terkecuali Kabupaten Pesisir Selatan.

Ardi juga mengapresiasi PLN yang terus memberikan layanan tambah daya yang andal dan cepat ke lokasi pabriknya.

"Listrik adalah faktor utama penggerak industri CV Putra Idola. InsyaAllah dengan layanan listriki dari PLN produktivitas industri kami akan lebih baik ke depannya,” tutur Ardi. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat