bdadinfo.com

Mantap! Jalan Beraspal Secara Menyeluruh di Kawasan Talaud Tuntas 2024, Pemerintah Habiskan Biaya Rp1,13 Triliun - News

Mantap! Jalan Beraspal Secara Menyeluruh di Kawasan Talaud Tuntas 2024, Pemerintah Habiskan Biaya Rp1,13 Triliun (pu.go.id)

– Demi meningkatan pembangunan infrastruktur yang merata di seluruh Indonesia, pemerintah fokus pada mega proyek pengaspalan jalan secara menyeluruh di kawasan Talaud, Sulawesi Utara.

Rencananya, sejumlah jalan di kepulauan tersebut bakal beraspal di tahun 2024 ini.

Tak main-main, total biaya yang dihabiskan pun mencapai Rp1,13 triliun. Bagaimana progresnya?

Baca Juga: Penantian Panjang 9 Tahun Terbayar! Jalan Lingkar Talaud di Sulawesi Utara Sepanjang 199 KM Bakal Teraspal Sepenuhnya, Progres Sudah Sampai Sini

Komitmen pemerintah yang membangun infrastruktur secara merata dan berkeadilan tak hanya Jawa sentris patut diacungi jempol.

Pemerintah saat ini tengah membangun Indonesia hingga ke titik-titik terluar, terdepan dan tertinggal (3T).

Salah satunya dan yang akan dibahas pada artikel ini adalah pembangunan yang ada di Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara.

Baca Juga: Jor-joran Pembangunan Infrastruktur di Sulawesi Utara, Seluruh Jalan di Pulau Ini Bakal Teraspal Mulus di Tahun 2024

Daerah tersebut adalah wilayah yang berbatasan langsung dengan negara tetangga Filipina.

Tak hanya berfokus pada pembangunan jalan tol dan bendungan, pemerintah melalui Kementerian PUPR juga serius dalam membangun infrastruktur kerakyatan yang strategis.

Misalnya seperti seperti prasarana air bersih, sanitasi,  jalan  lingkar pulau terpencil, tertinggal dan terluar/perbatasan negara, termasuk jembatan gantung.

Baca Juga: Tak Hanya Indah, Sederet Jalanan Ekstrem dan Mistis di Sumbar ini Paling Menantang Para Pengendara yang Melintasi

Dengan adanya jaringan jalan yang baik maka infrastruktur akan bernilai strategis bagi NKRI.

Dengan fungsi juga sebagai pertahanan dan keamanan negara dan mendukung pusat pertumbuhan ekonomi baru di kawasan perbatasan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat