bdadinfo.com

Harvey Moeis Jadi Tersangka Korupsi Tambang Timah, Instagram Sandra Dewi Digeruduk Netizen - News

Suami Sandra Dewi, Harvey Moeis jadi tersangka kasus korupsi tambang timah

Suami Sandra Dewi, Harvey Moeis, ditetapkan Kejaksaan Agung sebagai tersangka dalam perkara dugaan korupsi tata niaga timah wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah Tbk.

Dugaan kasus korupsi tersebut merugikan negara sebesar Rp271,06 triliun akibat kerusakan lingkungan yang ditimbulkan

Menurut Direktur Penyidikan Jampidsus Kejagung, Kuntadi, tim penyidik sudah memiliki alat bukti yang cukup untuk meningkatkan status Harvey Moeis sebagai tersangka.

Baca Juga: Raja Charles Bakal Hadiri Acara Ini dalam Penampilan Publik Pertamanya Pasca Didiagnosis Idap Kanker

“Tim penyidik telah menemukan kecukupan alat bukti sehingga ditingkatkan statusnya menjadi tersangka untuk tersangka HM,” terang Kuntadi pada Rabu, 27 Maret 2024.

Harvey Moeis sendiri sudah menggunakan rompi pink kala keluar dari ruang pemeriksaan Kejagung.

“Untuk kepentingan penyidikan, kita lakukan penahanan di Rutan Salemba Cabang Kejaksaan Agung untuk 20 hari ke depan,” ujar Kuntadi.

Baca Juga: Anda Penderita Asam Urat? Cek Daftar Makanan Tinggi Purin yang Perlu Anda Hindari, Jangan Dikonsumsi!

Sebagai informasi, Harvey Moeis menjadi tersangka ke-16 yang ditetapkan oleh Kejagung dalam perkara ini. Ia adalah pemegang saham PT Refined Bangka Tin (RBT).

Penyidik Jampidsus Kejagung juga sudah dua kali melakukan penggeledahan ke sejumlah Lokasi di provinsi Bangka Belitung terkait kasus dugaan korupsi tambang timah itu.

Di sisi lain, aktris Sandra Dewi turut terkena imbas penetapan tersangka Harvey Moeis. Sandra Dewi mematikan kolom komentar di beberapa postingan baru di Instagram resminya.

Baca Juga: Jangan Lengah! Kasus Demam Berdarah Dengue 2024 Melonjak 2 Kali Lipat, Berikut Gejala dan Panduan Pertolongan yang Dianjurkan Kemenkes

Namun, salah satu postingan kolaborasi Sandra Dewi dengan akun Sandra Dewi Gold masih bisa dikomentari. Netizen pun ramai menggeruduk postingan tersebut.

Banyak netizen mengaku terkejut karena berita suami Sandra Dewi yang menjadi tersangka korupsi. Tapi beberapa netizen juga mengingatkan bahwa Harvey Moeis belum tentu dinyatakan bersalah dalam kasus tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat