bdadinfo.com

Ibu Kota Provinsi Riau Digeser ke Kota dengan Luas 16 km², Memiliki Posisi Strategis Berada di Jalur Lintas Timur Sumatera - News

Ibu kota Riau dipindahkan ke Pekanbaru pada 20 Januari 1959, bersamaan dengan dikeluarkannya Surat Keputusan bernomor Des 52/1/44-25 yang menetapkan Pekanbaru sebagai ibu kota Provinsi Riau menggantikan Tanjungpinang.

- Riau adalah sebuah provinsi di Indonesia yang terletak di pantai timur pulau Sumatra bagian tengah. Wilayah pesisirnya berbatasan dengan Selat Malaka.

Hingga 2004, provinsi ini juga meliputi Kepulauan Riau, sekelompok besar pulau-pulau kecil (pulau-pulau utamanya antara lain Pulau Batam dan Pulau Bintan) yang terletak di sebelah Timur Sumatra dan sebelah Selatan Singapura. Kepulauan ini dimekarkan menjadi provinsi tersendiri pada Juli 2004.

Ibu kota dan kota terbesar di provinsi Riau adalah Pekanbaru, dan kota besar lainnya setelah Pekanbaru adalah kota Dumai.

Baca Juga: Beberapa Daerah Mengguncang Sumatera Selatan! 6 Kabupaten Berhasil Membentuk Daerah Otonomi Baru dan Menciptakan Identitas Baru

Berdasarkan hasil Badan Pusat Statistik Riau tahun 2022, penduduk provinsi Riau berjumlah 6.493.603 jiwa, dengan kepadatan penduduk 75 jiwa/km², dan pada akhir 2023 berjumlah 6.861.237 jiwa peduduk.

Riau saat ini merupakan salah satu provinsi terkaya di Indonesia, dan sumber dayanya didominasi oleh sumber alam, terutama minyak bumi, gas alam, karet, kelapa sawit dan perkebunan serat.

Tetapi, penebangan hutan yang merajalela telah mengurangi luas hutan secara signifikan, dari 78% pada 1982 menjadi hanya 33% pada 2005.

Baca Juga: Rajanya Jalan Tol! Terbukti Tol Riau Pecah Telur Jadi Proyek JTTS Pertama yang Terkoneksi, Karena Jadi Anak Kesayangan Pak Presiden Jokowi?

Rata-rata 160.000 hektare hutan habis ditebang setiap tahun, meninggalkan 22%, atau 2,45 juta hektare pada tahun 2009.

Deforestasi dengan tujuan pembukaan kebun-kebun kelapa sawit dan produksi kertas telah menyebabkan kabut asap yang sangat mengganggu di provinsi ini selama bertahun-tahun, dan menjalar ke negara-negara tetangga seperti Malaysia dan Singapura.

Luas wilayah provinsi Riau adalah 87.023,66 km², yang membentang dari lereng Bukit Barisan hingga Selat Malaka.

Baca Juga: Riau Cetak Sejarah Baru! Disodorkan 6 Mega Proyek Strategis Nasional, Ditaksir Mendatangkan Nilai Investasi Ratusan Triliun Rupiah

Riau memiliki iklim tropis basah dengan rata-rata curah hujan berkisar antara 2000-3000 milimeter per tahun, serta rata-rata hujan per tahun sekitar 160 hari.

Pada 20 Januari 1959, terbit Surat Keputusan dengan Nomor Des 52/1/44-25 yang isinya menetapkan Pekanbaru sebagai ibu kota Provinsi Riau. Apabila membuka sejarahnya, Pekanbaru bukan ibu kota Provinsi Riau yang pertama kali.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat