bdadinfo.com

Heboh! Laporan Netizen Mengenai Mahasiswa “Hedon” Penerima Beasiswa KIP Kuliah - News

Viral mahasiswa beasiswa KIP Kuliah ketahuan hedon

- Melalui platform Twitter atau X ramai membahas mengenai Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP Kuliah).

Sebagai informasi, KIP Kuliah merupakan perubahan dari program Bidikmisi yang sudah berjalan dari 2010 dan berubah pada tahun 2020.

Mengingat beasiswa tersebut diberikan untuk kalangan mahasiswa berprestasi dari latar belakang kurang mampu, pastinya bakal disorot apabila salah sasaran.

Baca Juga: Ketersediaan Sumber Air Terjamin, Bendungan Tiu Suntuk di Kabupaten Sumbawa Barat Resmi Beroperasi!

Apabila dilihat dari dua tahun terakhir, penerima beasiswa KIP Kuliah pada 2024 meningkat menjadi sekitar 200.000 orang.

Sedangkan tahun 2023, KIP Kuliah hanya menerima 161.953 orang saja dan pada pertama kali beasiswa ini dibuat yakni 2010, jumlah penerimanya mencapai 20.000 orang.

Mengenai manfaatnya dari beasiswanya sendiri, selain menanggung biaya semesteran serta uang pangkal, ada juga saku bulanan.

Baca Juga: Khawatir Adanya Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Kemenkes: Di Indonesia Belum Ada Laporan Terkait TTS

Pada tahun 2023, berdasarkan Pedoman Pendaftaran Kartu Indonesia Pintar Kuliah KIP Merdeka 2023, uang saku yang diberikan dibagi kepada 5 kelompok.

Hal ini berdasarkan biaya hidup tempat mahasiswa kuliah. Berikut adalah pembagiannya, Rp800.000, Rp950.000, Rp1.100.000, Rp1.250.000, dan Rp1.400.000.

Dengan jumlah bantuan yang cukup besar, banyak yang tidak terima apabila ada mahasiswa hedon yang menjadi penerima.

Baca Juga: BYD, Produsen Mobil Listrik Asal China akan Bangun Pabrik di Subang, Jawa Barat

Salah satu kasus yang sedang ramai adalah kasus mahasiswi Universitas Diponegoro (Undip) berinisial CM yang berprofesi sebagai selebgram.

Dalam media sosial Twitter/X, dirinya mendapatkan banyak hujatan gara-gara gaya hidup yang tidak mencerminkan penerima beasiswa KIP Kuliah.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat