bdadinfo.com

Horee! Tol Pertama Jambi Sudah hampir Selesai, Konstruksi Bakal Lanjut Sampai Simpang Ness: Rampung Awal Tahun 2025? - News

Ilustrasi pembangunan Jalan Tol Bayung Lencir-Tempino di Provinsi Jambi yang hampir selesai. Proyek rangkaian Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) ini akan dilanjutkan konstruksinya sampai Simpang Ness. (Instagram: pupr_bpjt)

- Pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) di Provinsi jambi terus dikebut pengerjaannya.

Proyek pembangunan jalan tol pertama di Provinsi Jambi terus menunjukkan progres yang positif.

Seksi Jalan Tol Bayung Lencir Tempino seksi 3 (tiga) yang merupakan bagian dari Jalan Tol Trans Sumatera yang menjadi tol pertama Provinsi Jambi ini semakin mendekati akhir pembangunan.

Baca Juga: Korupsi Rp8 Miliar Proyek Jalan Tol Padang-Sicincin Masih Belum Terungkap, Kejati Sumatera Barat Buru Nama Baru yang Bakal Masuk Jeruji Besi!

Jalan tol yang menghubungkan Provinsi Sumatera Selatan dan Jambi bakal segera tersambung dalam waktu dekat.

Diketahui, progres pembangunan Jalan Tol Bayung Lencir Tempino seksi tiga ini sudah mencapai 81 persen per bulan Juni tahun 2024 ini.

Termasuk juga dengan gerbang tol yang akan segera dibangun di tanah Jambi. Artinya sudah tak lama lagi Jalan Tol Bayung Lencir Tempino seksi tiga akan segera dioperasikan.

Baca Juga: Sumatera Barat dalam Bahaya! 3 Bencana Alam ini Siap Mengintai Porak-Porandakan Tanah Minang: Tahun 2009 Jangan Terulang Lagi

Pihak pengembang sendiri merasa optimis Jalan Tol Bayung Lencir Tempino seksi tiga yang akan dibangun sepanjang 34 km ini tuntas di triwulan III tahun 2024.

Semnatar itu, Jalan Tol Bayung Lencir Tempino ini juga dikabarkan akan segera dilanjutkan terus sampai ke Simpang Ness.

Dalam kunjungannya yang terakhir ke lokasi proyek Jalan Tol Bayung Lencir Tempino seksi tiga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) juga menyinggung soal jalan tol ini.

Baca Juga: Segera Tuntas! Jalan Tol Kedua yang Hadir di Kalimantan Timur Bakal Rampung Tahun 2024: Konstruksinya Sudah Hampir 90 Persen

Menteri Basuki Hadimuljono menjelaskan, bahwa pengerjaan jalan tol rangkaian Jalan Tol Trans Sumatera akan terus digenjot sampai ke Simpang Ness.

Adapun target konstruksinya sendiri diharapkan dapat tercapai di awal tahun 2025 mendatang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat