bdadinfo.com

Rampung Juli 2024, Megahnya Proyek Istana Garuda IKN Siap Sambut Upacara HUT RI ke-79, Telan Anggaran Fantastis! - News

Proyek Istana Presiden dengan Desain burung Garuda di IKN Siap Sambut Upacara HUT RI ke-79. (Instagram/@nyoman_nuarta)

- Menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 yang sudah berada di depan mata, berbagai infrastruktur khususnya Istana Presiden di IKN terus dikebut pembangunanya.

Seperti diketahui, perayaan HUT Ke-79 RI di IKN Nusantara pada 17 Agustus 2024 akan dibuat lebih istimewa dari perhelatan sebelumnya.

Selain menjadi peringatan kemerdekaan pemungkas di masa jabatan Presiden, perayaan HUT RI ke-79 untuk pertama kalinya di IKN juga akan mengukir sejarah baru.

Baca Juga: Presiden Jokowi Menjenguk Prabowo Subianto Usai Berhasil Jalani Operasi Cedera Kaki, Begini Kondisinya!

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono menyampaikan bahwa target pembangunan Istana Presiden akan rampung pada bulan Juli 2024.

Menteri PUPR mengatakan untuk saat ini progres pembagunan Istana Presiden beserta dengan gedung-gedung pemerintahan pusat termasuk rumah ASN sudah mencapai 82%.

"Pada 20 Juli, semua akan terlihat hasilnya. Saat ini progresnya sudah 82%," ujar Menteri Basuki dikutip tim News pada Senin, 1 Juli 2024.

Nantinya pemindahan aparatur sipil negara (ASN) akan dilakukan secara bertahap setelah Agustus 2024.

Pembangunan Istana Negara di IKN yang didesain oleh seniman Nyoman Nuarta menghabiskan anggaran fantastis mencapai Rp2 triliun.

Baca Juga: The Contents of the Instant Bubur Pack, Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kelas 7 Halaman 85 86 Kurikulum Merdeka

Pemilihan burung Garuda sebagai desain Istana Negara di IKN memiliki makna melambangkan persatuan Indonesia yang meliputi berbagai suku dan budaya serta kepercayaan.

Selain itu, burung Garuda juga dikenal sebagai bagian lambang negara, Bhineka Tunggal Ika yang memiliki arti berbeda-beda namun tetap satu.

"Presiden akan berkantor di Istana Garuda, simbol kepemimpinan yang mewakili keindahan, keramahtamahan, dan kewibawaan sebagai pemimpin bangsa besar," jelas Nyoman Nuarta.

Konsep desain Garuda pada Istana Presiden di IKN menjadi pertama di dunia yang menggabungkankarya seni dengan teknologi pembuatan patung yang dipatenkan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat