bdadinfo.com

BMKG Keluarkan Peringatan Dini Gelombang Tinggi 6 Meter di Sumatera Barat - News

Ilustrasi Gelombang Air Laut (Pexels)

BMKG mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi untuk daerah Sumatera Barat dan daerah perairan lainnya di Indonesia.

Peringatan gelombang tinggi di Sumatera Barat tersebut berlaku dari Minggu, 7 Mei 2023 pukul 7 WIB hingga hari Senin, 8 Mei pukul 7 WIB.

Menurut BMKG, dua wilayah perairan di Indonesia rawan akan tipe gelombang sangat tinggi yang ketinggiannya dapat mencapai 4 m sampai 6 m.

Baca Juga: Pengeluaran Rumah Tangga di Sumbar Lebih Banyak Untuk Rokok Ketimbang Telur, Padi dan Sayur, Simak Datanya!

Dua wilayah tersebut adalah Perairan Barat Simeulue dan Samudra Hindia Barat Aceh – Kepualuan Mentawai, Sumatera Barat.

Sedangkan, ada empat wilayah yang memiliki ketinggian gelombang 2,5 m sampai 4 m atau dikategorikan menjadi tipe gelombang tinggi.

Wilayah-wilayah tersebut adalah Perairan Barat Aceh, Perairan Barat Kepulauan Nias – Kepulauan Mentawai, Samudra Hindia Selatan Jawa – NTB, dan Laut Arafuru Bagian Barat.

Baca Juga: Beringas Lawan 800 Bandar Narkoba di Lapas, Segini Harta Kekayaan Irjen Reynhard

Ombak besar tersebut diakibatkan adanya pergerakan angin yang terbilang cukup kencang di sekitar perairan Indonesia.

Pola angin di Indonesia bagian Utara kebanyakan berhembus dari Barat Daya ke Barat Laut dan memiliki kecepatan sekitar 5 – 25 knot, setara dengan 10 – 50 km per jam.

Sedangkan di wilayah bagian Selatan, angin bergerak dari Timur ke Tenggara dengan kecepatan 5 – 20 knot atau sekitar 10 – 40 km per jam.

Kecepatan angin yang paling tinggi berada di daerah Perairan Pulau Simeulue sampai ke Kepulauan Nias, juga di Samudra Hindia Barat Aceh sampai Kepulauan Nias.

Maka dari itu, daerah perairan di sekitar sana memiliki gelombang yang sangat besar, lebih tinggi dari akumulasi tinggi badan tiga orang dewasa.

Selain itu, BMKG juga merilis daftar perairan dengan ketinggian gelombang yang sedang, berkisar di antara 1,25 m sampai 2,5 m.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat