bdadinfo.com

Razia Rutin Dinsos Pekanbaru Pada Gepeng di Lampu Merah: Ada yang Bawa Bayi Sampai Dikasih Pelatihan - News

Ilustrasi gepeng yang beraksi di jalanan.  (dok. Pemko Pekanbaru)

- Dinas Sosial atau Dinsos Kota Pekanbaru menggelar razia rutin terhadap gelandangan dan pengemis (gepeng) di setiap lampu merah kota tersebut.

Dinsos Pekanbaru pun menjaring gepeng yang melakukan aksi di lampu merah. Beberapa di anataranya ada yang membawa bayi.

Berdasarkan hasil asesmen, bayi yang dibawa gepeng yang ada di Pekanbaru merupakan anaknya sendiri.

Baca Juga: Disporapar Padang Panjang Buka Pendaftaran Uda Uni Duta Wisata 2023

Para gepeng pembawa bayi yang terjaring razia Dinsos tersebut mengaku, di rumah taka da yang menjaga bayinya sehingga dibawa mengemis.

Selain membawa bayi, modus lain para gepeng di Kota Pekanbaru tersebut yakni langsung meminta, memakai kostum badut, menjadi manusia silver, serta membersihkan kaca mobil.

Kepala Dinas Sosial Kota Pekanbaru, Idrus, mengungkapkan, pihaknya rutin melakukan razia pada gepeng tersebut. para gepeng kemudian di bawa ke kantor Dinsos Pekanbaru.

Baca Juga: Kronologi Sengkarut PSN Air Bangis Versi Eks Wali Nagari Efif Syahrial: Demo Bukan Dilakukan Warga Air Bangis?

Para gepeng yang terjarig razia tersebur, kata Idrus lagi, akan dilakukan pendataan serta menandatangani surat perjanjian tidak melakukan aksinya lagi.

"Satgas kami tiga kali dalam satu hari melakukan operasi gepeng ini. Mereka yang berhasil dijangkau oleh Satgas Dinas Sosial, diangkut ke shelter untuk dilakukan pendataan," kata Idrus, dilansir dari laman resmi Pemko Pekanbaru, Selasa, 8 Agustus 2023.

Baca Juga: Per 4 Agustus, Richard Eliezer Bebas Bersyararat!

Para gepeng di Kota Pekanbaru yang terjaring razia Dinsos pun ada yang diberikan pelatihan berbaai keahlian.

Sesuai diberikan pelatihan, para gepeng juga diberikan suntikan bantuan berupa peralatan sesuai dengan keahliannya masing-masing.

Sepanjang tahun 2022, Dinsos Kota Pekanbaru telah mengamankan 245 orang gepeng. Dari jumlah tersebut sepertiganya adalah anak-anak.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat