bdadinfo.com

Intip Spesifikasi Lengkap F-15 EX, Pesawat Tempur Generasi 4.5 yang Diborong Menhan Prabowo dari AS - News

Spesifikasi pesawat tempur F-15 EX. (Dok Kemhan RI)

- Indonesia menyatakan komitmen untuk membeli pesawat tempur generasi 4.5 F-15 EX dari Amerika Serikat.

Komitmen pembelian pesawat tempur F-15 EX tersebut teraplikasi dalam tandatangan MoU yang disaksikan oleh Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto antara Kementerian Pertahanan dan Boeing.

Pihak Amerika Serikat pun telah memberikan kode khusus bagi Indonesia untuk penggunaan F-15EX, yakni F-15IDN.

Baca Juga: Misteri Cerita Rakyat Danau Kembar di Sumatera Barat, Konon Minta Seorang Tumbal Setiap Tahun!

"Penandatanganan MoU komitmen pembelian 24 Unit Pesawat Tempur F-15 EX,” tulis Menhan Prabowo dalam akun Instagram pribadinya, Selasa 22 Agustus 2023.

Sebagaimana diketahui, pesawat tempur F-15EX pabrikan Boeing ini merupakan varian terbaru dari keluarga pesawat F-15 yang telah lama beroperasi.

Lantas, mengapa Menhan Prabowo borong pesawat tempur F-15 EX? Ternyata, pesawat ini memiliki beberapa keunggulan.

Baca Juga: Terbang ke AS, Menhan Prabowo Bawa 'Oleh-oleh' 24 Unit Pesawat Tempur F-15 EX

Spesifikasi pesawat tempur F-15 EX

F-15 E' mampu membawa muatan seberat hingga 29.500 pound atau setara dengan 13.380 kilogram bobot.

Hal tersebut membuat F-15 EX mampu membawa lebih banyak senjata dibandingkan pesawat tempur generasi sebelumnya.

Kemudian, F-15 EX memiliki kinerja mesin yang tinggi sebab memiliki dengan eistem modern yang memberikan kecepatan dan kelincahan lebih kepada pesawat.

Baca Juga: Jalan Politik Faldo Maldini, Politikus Berdarah Minang, Sumbar, Pernah Ingin Ke PKS Hingga Orang Penting PSI

Selain itu, struktur pesawat teramat kuat. F-15 EX didesain untuk memiliki umur layanan hingga 20.000 jam terbang. Hal itu memberikan keunggulan tersendiri bagi F-15 EX dalam hal daya tahan dan rentang operasional.

Tak hanya itu, pesawat tempur F-15 X memiliji sistem avionik canggih. Di mamax F-15EX dilengkapi dengan sistem radar canggih dan avionik yang memungkinkan pesawat mendeteksi dan melacak target dengan akurasi yang tinggi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat